Waspada, Berikut 5 Pertanda Si Dia Ghosting ke Kamu

8 Maret 2021, 14:23 WIB
Ilustrasi Ghosting. /Pixabay/Gerd Altmann/

SERANG NEWS - Beredarnya berita putra presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep yang menghilang dari Felicia Tissue membuat isu Ghosting banyak diminati.

Perilaku Ghosting sendiri adalah perilaku seorang laki-laki yang menghilang tanpa kepastian.

Dalam banyak kasus, Ghosting sering disebut sebagai ditinggal saat lagi sayang-sayangnya.

Baca Juga: Begini Rencana Seleksi PPPK 2021, Syarat Lengkap dan Cara Daftar di sscasn.bkn.go.id

Padahal sebelumnya, komunikasi berjalan secara rutin namun tiba-tiba terputus tanpa kejelasan dan orang tersebut menghilang begitu saja.

Contoh kasus pemicunya seperti Long Distance Relationship (LDR) yang berpotensi rawan dengan ghosting.

Tidak hanya itu, kencan daring juga mengakibatkan seorang laki-laki rawan terhadap ghosting.

Baca Juga: Hari Perempuan Internasional, Demonstran di Myanmar Kibarkan Bendera yang Terbuat dari Sarung Wanita

Perilaku seperti ini tentunya dapat membuat perempuan pasangannya merasakan luka mendalam.

Nah, biar kamu terhindar dari ghosting , kamu bisa simak tanda-tanda cowok lagi nge-ghosting.

1. Bukan prioritas

Tanda cowok sedang men-ghosting kamu adalah menjaga jarak. Kamu tidak lagi menjadi prioritas dia.

Hal yang bisa diamati dari ciri ini seperti adanya batasan obrolan, atau alasan lain untuk tidak terlihat seperti biasa.

Baca Juga: Sinopsis Buku Harian Seorang Istri Senin 8 Maret 2021, Bikin Baper Dewa Katakan Ini pada Nana 

Selain itu, kalau dia sudah memberi tanda respon lambat , kamu patut curiga kalau dia mulai ada tanda akan meng- ghosting kamu.

2. Menghindar

Tanda lainnya yang dia dilakukan adalah sering menghindar. Ini biasanya dilakukan saat kalian bertemu.

Obrolan yang biasanya mengalir nyaman bisa berubah menjadi tidak fokus. Kamu juga bisa merasakan dia mulai kehilangan minat untuk ngobrol. Seperti tergesa-gesa ingin menyudahi obrolan.

Selain itu, dia jadi sering membatalkan janji tanpa komitmen untuk re-schedule. Bahkan malas untuk membahas rencana akhir pekan yang biasanya kalian rancang untuk bertemu.

Baca Juga: 33 DPD Kompak! Datangi Kantor Kemenkumham, AHY Minta Yasonna Laoly Tolak KLB Moeldoko

3. Berubah sikap

Tanda cowok ghosting yang bisa kamu kenali sejak dini adalah perubahan sikap. Ditengah hubungan kalian yang sedang romantis-romantisnya, dia justru menunjukkan sikap berbeda.

Sikap berbeda tersebut seperti cuek, dingin, menarik diri atau mulai tidak memperhatikan kamu lagi.

Saat ditanya mengapa sikapnya berubah, dia akan menjawab dengan biasa saja cenderung malas-malasan. Seperti, ‘tidak apa-apa’ atau ‘ah, perasaan kamu saja’ tanpa ada penjelasan lebih lanjut.

Baca Juga: Lawan Moeldoko Cs, AHY dan Ratusan Kader Simpatisan Partai Demokrat Geruduk Kantor Kemenkumham

4. Tak lagi punya inisiatif menghubungi

Kamu yang terus-menerus harus menghubungi dia terlebih dahulu. Dia selalu beralasan sibuk untuk tidak berkomunikasi lagi dengan kamu.

Alasan ini sebenarnya tidak serta merta menjadi tanda kalau dia akan meng-ghosting kamu. Tapi, bukankah orang yang menyayangi kamu akan tetap meluangkan waktu meski sibuk

5. Menghilang

Baca Juga: Ramalan Zodiak Selasa 9 Maret 2021 Aries, Taurus, Gemini: Waspada Tekanan Mental

Ini adalah puncak dari tanda-tanda kamu sedang di-ghosting. Menghilang begitu saja tanpa alasan yang jelas. Tidak bisa dihubungi, bahkan menghapus foto-foto kalian berdua di media sosial miliknya.

Selain itu, bisa juga dengan memblokir semua akses untuk berkomunikasi dengan kamu. Seperti blokir whatssapp atau social media.

Nah, itu tadi tanda-tanda cowok mau ghosting. Kenali tanda-tandanya, biar kamu tidak stress, galau dan bisa cepat move on dari si dia. ***

Editor: Kiki

Tags

Terkini

Terpopuler