Rektor UHAMKA: Kebangkitan Pendidikan Harus Disertai dengan Optimalisasi Anggaran Pendidikan

- 28 Mei 2021, 18:20 WIB
Rektor Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka (Uhamka), Gunawan Suryoputro
Rektor Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka (Uhamka), Gunawan Suryoputro /Dok. Uhamka for SerangNews.com/

Baca Juga: Potret Sejarah Pendidikan Banten Masa Lalu 2: Pro Kontra Berdirinya Sekolah OSVIA di Kota Serang

Catur Darma adalah pendidikan dan pengajaran, penelitian, dan pengabdian masyarakat, serta Al Islam dan Kemuhammadiyahan.

Hal yang terakhir ini merupakan konsekuensi logis bagi Uhamka lantaran sebagai institusi di bawah naungan persyarikatan Muhammadiyah.

Menurut Gunawan, dukungan yang Uhamka berikan untuk mencapai sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas adalah kurikulum yang dimilikinya merupakan kurikulum yang berintegrasi.

Dalam implementasinya pun ketika sudah mendapatkan ilmu dari kampus, maka mahasiswa dilatih untuk turun ke lapangan agar memberdayakan masyarakat.

Baca Juga: Ki Hajar Dewantara, Kilas Balik Sejarah Hari Pendidikan Nasional dan Taman Siswa Yogyakarta Bagian 2

“Inilah yang dikenal dengan teori Al-Maun,” kata Gunawan, seraya merujuk pada surat Al Ma`un dalam Al Qur`an.

“Maka dari itu, sebelum merdeka belajar diluncurkan oleh Kemendikbud Ristek, Uhamka sudah menerapkannya sejak lama,” ungkap Gunawan, menegaskan.

Namun demikian, demi kemajuan pendidikan Indonesia, maka diperlukan optimalisasi anggaran pendidikan.

Sejauh ini, Gunawan menjelaskan, konsentrasi dalam hal itu belum difokuskan.

Halaman:

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah