Tes Keperawanan Calon Prajurit Wanita Dihapus, Begini Penjelasan Kapuskes TNI

- 14 April 2022, 10:58 WIB
Kapuskes TNI Tegaskan Calon Prajurit Wanita Tak Perlu Tes Keperawanan
Kapuskes TNI Tegaskan Calon Prajurit Wanita Tak Perlu Tes Keperawanan /Instagram/@tni_angkatan_darat

Kebijakan penghapusan tes keperawanan pada dasarnya sebagai prinsip hak asasi manusia (HAM) bagi wanita yang kondisi selaput dara miliknya tak lagi utuh, baik karena sengaja maupun tidak.

Sehingga setiap pelamar memiliki kesempatan menjadi prajurit wanita TNI selama memiliki kemampuan intelektual dan fisik yang sesuai kriteria.

"Itu semua berkaitan dengan kredibilitas yang bersangkutan dan kami memiliki serangkaian tes untuk melihat hal tersebut. Tapi yang jelas masalah itu (keperawanan) tidak lagi menjadi hal yang standar yang ada dalam juknis (petunjuk teknis)," ujar Budiman.

Baca Juga: Beredar Postingan Medsos Ade Armando Dosen UI Sebelum Babak Belur dan Ditelanjangi di Depan Gedung DPR

Pembicaraan soal penghapusan tes keperawanan dalam rekrutmen calon prajurit TNI dilontarkan Jenderal TNI Andika Perkasa saat masih menjadi Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) pada 2021.

Saat itu, Andika menyebutkan tes tidak memiliki relevansi terhadap tujuan pendidikan militer.

"Karena itu, yang tidak ada lagi hubungannya tidak perlu lagi," tegasnya.***

Halaman:

Editor: Masykur Ridlo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah