Geger, Maskapai Mantan Menteri KKP Dikeluarkan Paksa dari Hanggar Malinau, Susi Pudjiastuti Ungkap Fakta Ini

- 2 Februari 2022, 16:33 WIB
Geger, Maskapai Mantan Menteri KKP Dikeluarkan Paksa dari Hanggar Malinau, Susi Pudjiastuti Ungkap Fakta Ini.
Geger, Maskapai Mantan Menteri KKP Dikeluarkan Paksa dari Hanggar Malinau, Susi Pudjiastuti Ungkap Fakta Ini. /Twitter @susipudjiastuti/

"Kuasa .. wewenang .. begitu hebatnya .. Apa yang kau lakukan 10 tahun terbang & melayani wilayah Kaltara yang sulit dijangkau, ternyata …," lanjut Susi yang sedikit kesal dengan perlakuan didapatnya.

Tak hanya itu, mantan Menteri KKP ini mengungkapkan bahwa pihaknya telah mengajukan perpanjangan sewa beberapa kali sejak November lalu, namun pada akhirnya ditolak. Atas penolakan ini, Susi pun tidak mengetahui alasan pastinya.

Baca Juga: Penggalangan Dana Rumah untuk Gala Sky Tuai Kontroversi, Kemensos Katakan Ini, Susi Pudjiastuti Singgung Ini

"Krn apa ditolak ? Susiair tdk tahu, itu kekuasaan & wewenang Pemda Malinau," ungkap Susi.

"Hal yg aneh krn 10 thn ini perpanjangan tdk pernah ada masalah. Sudah 10 thn hrs terbang perintis di Kaltara."

Hingga berita ini diturunkan, mengenai persoalan apa yang membuat pesawat Susi Air dikeluarkan paksa dari Hanggar Malinau itu masih belum jelas. Bahkan Susi sendiri juga belum mengetahuinya secara detail.

Diketahui bahwa Susi Air melayani penerbangan reguler maupun kontrak perintis pemerintah untuk Kaltara dan pedalaman.

Oleh karena itu, Hanggar Malinau telah menjadi home base dari penerbangan Susi Air di kawasan provinsi paling muda di Indonesia tersebut.***

Halaman:

Editor: Muh Iqbal Zikri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah