Tanggal 23 Januari Ada Apa dan Hari Apa? Ini Peristiwa Penting yang Diperingati Tanggal 23 Januari 2022

- 22 Januari 2022, 11:41 WIB
Illustrasi Kalender Januari.
Illustrasi Kalender Januari. /Pixabay/Amber_Avalona

 

SERANG NEWS - Berikut tanggal 23 Januari ada apa dan hari apa. Ini peristiwa besar yang diperingati setiap tanggal 23 Januari, disebut ada peristiwa bersejarah yang mengubah dunia dan kelahiran para tokoh yang akan dirayakan pada 23 Januari 2022.

Simak juga berikut ini tanggal 23 Januari hari apa dan ada peristiwa apa yang menjadi catatan sejarah pada dan akan dirayakan pada 23 Januari 2022.

Dari ulasan yang menarik setiap hari pasti ada saja peristiwa yang terjadi. Termasuk dengan tanggal 23 Januari yang juga ada momen bersejarah yang cukup penting untuk diketahui.

Adapun tanggal 23 Januari 2022 akan jatuh pada hari Minggu. Pada penanggalan Jawa termasuk dalam Minggu Wage. Pada tahun Masehi, 23 Januari 2022 merupakan hari ke 23 dalam tahun kabisat.

Baca Juga: Fakta Mengejutkan Doddy Sudrajat Disebut Kena Gangguan Mental Depresi, Pengacara Beberkan Kondisinya Sekarang

Benarkah setiap tanggal 23 Januari itu selalu diperingati sebagai hari besar? Pernah ada peristiwa besar seperti bencana alam, kematian tokoh besar hingga hari kemerdekaan sebuah negara.

Benarkah tanggal 23 Januari itu sebagai hari penting yang harus diperingati pada tanggal 23 Januari 2022 tahun ini?

Berikut SerangNews.com rangkum peristiwa besar kelahiran para tokoh pada tanggal 23 Januari.

1. Pada tanggal 23 Januari 2015, raja Arab Saudi bernama Abdullah meninggal dunia

2. Pada tanggal 23 Januari tahun 1942 terjadi peristiwa bersejarah yaitu Nani Wartabone dan rakyat Gorontalo memproklamasikan kemerdekaan Gorontalo.

3. Pada tanggal 23 Januari 1946 terjadi sebuah gerakan Perlawanan Rakyat Luwu yang dipimpin Raja Luwu Andi Djemma untuk melawan penjajahan Belanda.

Baca Juga: Tanggal 22 Januari Itu Hari Apa hingga Trending di Google? Ini Peristiwa Tak Terlupakan Diperingati Dunia

4. Pada tanggal 23 Januari 1991 berdirinya Televisi Pendidikan Indonesia yang dikenal dengan TPI.

Namun sejak 20 Oktober 2010, nama TPI berubah menjadi MNCTV. MNCTV merupakan stasiun televisi swasta ketiga di Indonesia setelah RCTI dan SCTV.

MNCTV didirikan oleh Mbak Tutut, istri salah satu pendiri Bimantara Citra Indra Rukmana dan dulu sebagian besar sahamnya dimiliki oleh PT Citra Lamtoro Gung Persada.

5. Pada tanggal 23 Januari 1947 merupakan hari kelahiran dari Megawati Soekarnoputri lahir di Yogyakarta, 23 Januari 1947.

Dia adalah Presiden Indonesia yang kelima yang menjabat sejak 23 Juli 2001 sampai 20 Oktober 2004.

6. Pada tanggal 23 Januari 1949 juga merupakan hari kelahiran dari Siti Hardijanti Rukmana, atau sering dikenal juga dengan nama Mbak Tutut.

Mbak Tutut lahir di Jakarta, 23 Januari 1949. Ia merupakan putri dari mantan Presiden Republik Indonesia ke-2 Soeharto. 

Mbak Tutut pernah menjabat sebagai Menteri Sosial Republik Indonesia pada Kabinet Pembangunan VII sejak 14 Maret 1998 hingga 21 Mei 1998.

Baca Juga: Jelang Lahiran, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar Sudah Siapkan Kado Istimewa untuk Baby A

Sebelumnya, ia pernah menjabat sebagai Anggota MPR RI Fraksi Golkar sejak 1 Oktober 1992 hingga 14 Maret 1998. 

Demikian informasi mengenai tanggal 23 Januari, semoga bermanfaat.***

Editor: Muh Iqbal Zikri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah