Link Pendaftaran Pendamping Lokal Desa (PLD) Tahun 2021 Kemendes PDTT, Catat Jadwal dan Syaratnya

- 19 November 2021, 19:43 WIB
Klik Link Rekrutmenpld.kemendesa.go.id Beserta Syarat Kualifikasi Pendamping Lokal Desa (PLD) 2021
Klik Link Rekrutmenpld.kemendesa.go.id Beserta Syarat Kualifikasi Pendamping Lokal Desa (PLD) 2021 /Kemendes PDTT

SERANG NEWS - Kemendes PDTT mengumumkan rekrutmen Pendamping Lokal Desa (PLD) tahun 2021.

Pengumuman itu tertuang dalam surat pengumuman Nomor: 1983/PMD.04/XI/2021 Tentang Rekrutmen Baru Pendamping Lokal Desa (PLD) tahun 2021.

Untuk mendaftar Pendamping Lokal Desa (PLD) tahun 2021, mengikuti cara di bawah ini:

Baca Juga: Login rekrutmenpld.kemendesa.go.id, Berikut Jadwal dan Syarat Pendaftaran Pendamping Lokal Desa (PLD)

1. Pendaftaran dilaksanakan secara daring/online melalui website: https://rekrutmenpld.kemendesa.go.id;

2. Untuk melihat persyaratan dan kualifikasi, klik tab menu 'persyaratan';

3. Untuk melihat lokasi dan kuota yang dibutuhkan, klik tab menu 'kuota PLD';

4. Untuk melihat besaran honorarium PLD, klik tab menu 'Honorarium';

Baca Juga: Alhamdulillah Insentif Guru PAI Non PNS Cair, Maaf Tidak Masuk Kriteria, Jangan Harap Dapat Bantuan

5. Untuk mendaftar, klik menu/tombol 'pendaftaran';

6. Upload surat lamaran yang ditujukan kepada Kepala Badan Pengembangan SDM dan Pemberdayaan Masyarakat Desa, Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi dengan melampirkan softcopy Ijazah terakhir;

7. Lanjutkan mengisi form pendaftaran sesuai kolom-kolom yang diminta;

8. Mengunggah/upload dokumen yang diminta (KTP dan/atau Surat Keterangan Domisili)

Baca Juga: Pendaftaran Pendamping Desa Dibuka Hari Ini 19 November 2021: Syarat, Jadwal Tes dan Link Rekrutmen di SINI

9. Klik tombol 'Kirim'.

10. Jika muncul pesan 'Pendaftaran Berhasil', maka pendaftaran anda berhasil

Adapun syarat pendaftar di antaranya:

1. Pendidikan minimal SLTA atau Sederajat;

2. Memiliki pengalaman bidang pembangunan desa dan/atau pemberdayaan
masyarakat minimal 2 (dua) tahun;

3. Diutamakan memiliki pengalaman sebagai Kader Pemberdayaan Masyarakat
Desa (KPMD);

Baca Juga: Jika Notifikasi Ini Muncul di HP Bisa Dipastikan KJP Plus Tahap 2 Sudah Cair, Buruan Cek ATM Bank DKI

4. Mampu mengoperasikan komputer, minimal program office (word, Excel, dan
Power Point) dan penggunaan internet;

5. Sanggup bekerja penuh waktu dan siap bertempat tinggal di lokasi tugas;

6. Diutamakan penduduk desa di kecamatan setempat;

7. Usia minimal 25 (dua puluh lima) tahun dan maksimal 45 (empat puluh lima)
tahun pada saat mendaftar

Pendaftaran bisa dilakukan saat pembukaan yaitu pada Sabtu 20 November 2021, berikut jadwalnya.

Baca Juga: Kapan KJP Plus Tahap 2 Tahun 2021 Disalurkan? Begini Jawaban Terbaru Jakone Mobile

1. Pengumuman Rekrutmen Jumat 19 November 2021

2. Penerimaan Pendaftaran Sabtu-Rabu (20 - 24 November 2021)

3. Seleksi administrasi Kamis-Minggu (25 - 28 November 2021)

4. Pengumuman seleksi administrasi dan Pemanggilan Tes Tulis Senin 29 November 2021

5.Seleksi Tes Tulis Senin 06 Desember 2021

6.Pengumuman Hasil Tes Tulis dan Pemanggilan Wawancara Rabu 08 Desember 2021

Baca Juga: KJP Plus Tahap 2 November 2021 untuk SD, SMP dan SMK Kapan Cair, Begini Penjelasan UPT P4OP DKI Jakarta

7. Wawancara Kamis-Rabu (09-15 Desember 2021)

8. Penetapan oleh Timsel Jumat 17 Desember 2021

9. Pengumuman Hasil Rekrutmen Baru Senin 20 Desember 2021
10. SK Pengangkatan Senin 27 Desember 2021

11. Kontrak Kerja Senin 03 Januari 2022

12. Pembekalan/IST dan OJT Selasa-Kamis (04 - 06 Januari 2022)

13. Penempatan/Mulai Bertugas Kamis 06 Januari 2022

Sebagai catatan, jadwal tersebut bisa berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan dari Kemendes PDTT.***

Editor: Masykur Ridlo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah