Pengumuman Hasil SKD CPNS Tahap II Hari ini, Berikut Penjelasan BKN Soal Jadwal SKB Tahap I

- 13 November 2021, 18:50 WIB
Ilustrasi SKD CPNS 2021
Ilustrasi SKD CPNS 2021 /Instagram/UPT BKN Ternate

SERANG NEWS - Pengumuman hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS 2021 Tahap II diumumkan Sabtu 13 November 2021 hari ini.

Pmngumuman tersebut disampaikan melalui Surat Edaran BKN Nomor 1433/B-KS.04.01/SD/E/2021.

Melalui akun resmi twitter BKN @BKNgoid, disampaikan bahwa peserta dapat mengetahui hasil SKD Tahap II melalui portal SSCASN dan kanal informasi instansi.

Baca Juga: Link Pengumuman Hasil SKD CPNS 2021 di 330 Instansi Pusat dan Daerah, Mulai 13 hingga 14 November 2021

Bagi Peserta SKD yang telah dinyatakan lulus, diharapkan untuk mempersiapkan diri mengikuti SKB Tahap I yang akan dimulai hari Senin 15 November 2021 mendatang.

Seleksi Kompetisensi Bidang (SKB) Tahap I dilaksanakan di Kantor BKN Pusat, Kantor Regional BKN, dan UPT BKN se-Indonesia.

Kepala Biro Humas Hukum dan Kerja Sama BKN Satya Pratama menyampaikan, pelaksanaan SKB menggunakan metode CAT BKN dan pelaksanaan ujiannya berlokasi diseluruh kantor BKN.

Baca Juga: Link Pengumuman SKD CPNS 2021 Pemprov Lampung, Lengkap Dok PDF Kelulusan Peserta dan Materi Pokok SKB

"Pelaksanaan SKB Tahap I akan diikuti oleh 162 Intansi yang didominasi dari Intansi daerah yang memang diwajibkan melaksanakan SKB dengan CAT BKN sesuai Peraturan Menteri PANRB 27/2021,”ujarnya, dikutip SerangNews dari laman bkn.go.id.

Menyangkut materi kompetensi yang akan diujikan pada SKB, Satya menyebutkan BKN telah menyampaikan petunjuk muatan materi dan metode SKB secara berkala bahkan sejak SKD masih berlangsung.

Halaman:

Editor: Masykur Ridlo

Sumber: BKN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x