Media Asing Soroti Kebakaran Lapas Kelas 1 Tangerang, Penghuni Dinilai Melebihi Kapasitas

- 8 September 2021, 12:44 WIB
Kondisi Lapas Kelas I Tangerang pasca kebakaran pada Rabu 8 September 2021 dinihari. Kebakaran di Lapas Kelas 1 Tangerang, Warga Negara Afsel dan Portugal Jadi Korban.
Kondisi Lapas Kelas I Tangerang pasca kebakaran pada Rabu 8 September 2021 dinihari. Kebakaran di Lapas Kelas 1 Tangerang, Warga Negara Afsel dan Portugal Jadi Korban. /dok Kemenkumham

Sedangkan, data yang Reuters himpun menunjukkan jumlah narapidana di Lapas Tangerang kelas 1 sebanyak 2400 orang.

Baca Juga: Insiden Kebakaran Lapas Tangerang Memakan 123 Orang Korban, Begini Rincian dan Penyebabnya

"Penjara di Tangerang, pusat industri dan manufaktur di dekat Jakarta, menampung lebih dari 2.000 narapidana, jauh lebih dari kapasitas 600 orang," tulis media Reuters yang dikutip SerangNews.com pada 8 September 2021.

Media tersebut juga mengungkap bahwa kapasitas orang di Blok C Lapas Tangerang berjumlah 122 orang.

Dari informasi yang didapat, penghuni lapas di Blok C2 tersebut berjumlah sebanyak 122 orang. Para korban yang selamat dievakuasi ke blok lainnya untuk sementara waktu.

Baca Juga: Kronologis Kebakaran Lapas Tangerang yang Sebabkan 41 Narapidana Tewas Terpanggang

“Tempat (kebarakan) Blok Hunian C2 (Chandiri Nengga 2) Lapas Kelas 1 Tangerangdiduga akibat arus pendek atau korsleting listrik,” kata Kalapas Kelas 1 Tangerang Victor Teguh Prihartono melalui keterangan tertulis yang diterima SerangNews.com.

Sebelumnya, Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran kepada awak media mengungkapkan sebanyak 41 narapidana meninggal dunia akibat kejadian tersebut. “Adapun yang meninggal dunia sebanyak 41 orang,” tutur.

Selain korban jiwa, kebakaran juga menyebabkan 8 orang menderita luka berat. Sementara 72 orang lainnya menderita luka ringan.

Keseluruhan korban luka mendapatkan perawatan di rumah sakit RSUD Kabupaten Tangerang dan RS Sintanala.

Halaman:

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah