Jadwal SKD CPNS 2021 dan PPPK Non Guru Diumumkan, Berikut Daftar Lokasinya

- 24 Agustus 2021, 10:15 WIB
Ilustrasi tes CPNS dan PPPK 2021.
Ilustrasi tes CPNS dan PPPK 2021. /Menpan.go.id

SERANG NEWS - Jadwal SKD CPNS 2021 dan PPPK non guru telah diumumkan kemarin yakni 23 Agustus 2021.

Pengumuman jadwal SKD CPNS 2021 dan PPPK non guru disampaikan melalui surat edaran nomor 7787/B-KS.04.01/SD/E/2021.

Melalui surat edaran tersebut, diputuskan bahwa pelaksanaan SKD CPNS 2021 dan PPPK non guru mulai dilakukan pada 2 September 2021.

Baca Juga: BKN Update Jadwal Terbaru Tes SKD CPNS 2021 dan PPPK, Simak Syarat dan Tata Tertib Peserta Ujian

Pelaksanaan SKD CPNS 2021 dan PPPK non guru di tanggal tersebut meliputi instansi pusat dan instansi daerah di lokasi BKN pusat.

Lalu, tanggal tersebut juga berlaku bagi pelaksanaan tes di pilihan kantor regional dan UPT BKN.

Perlu diketahui, pelaksanaan SKD CPNS 2021 akan berlangsung dalam tiga sesi.

Tiga sesi tersebut berlangsung mulai pukul 05.30-15.40 WIB.

Baca Juga: Perhatikan Baik-baik Aturan Ini, Jika Dilanggar? Jangan Harap Bisa Lolos Jadi CPNS

Setiap sesi memiliki batas waktu selama 190 menit atau berarti 3 jam 10 menit.

Halaman:

Editor: Masykur Ridlo

Sumber: BKN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x