Jatuh Bangun Usaha saat Pandemi, Warga Tigaraksa Ini Kebanjiran Order setelah Jual Pupuk Tanaman Hias

- 17 Agustus 2021, 13:30 WIB
Hariani, warga Tigaraksa, Kabupaten Tangerang kebanjiran order setelah jualan pupuk tanaman hias di masa pandemi.
Hariani, warga Tigaraksa, Kabupaten Tangerang kebanjiran order setelah jualan pupuk tanaman hias di masa pandemi. /Dwi Muksin Yulianto/SerangNews.com/

SERANG NEWS - Usahanya sempat tertatih, warga Tigaraksa, Kabupaten Tangerang ini justru mendapatkan berkah dan kebanjiran order setelah banting stir dengan usaha pupuk tanaman hias. 

Ya, pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia hingga saat ini membuat banyak kalangan terdampak, baik dalam hal kesehatan maupun finansial.

Pelaku usaha skala besar maupun usaha kecil pun tertatih-tatih untuk bisa mempertahankan mata pencariannya.

Permasalahan yang kini kerap mucul mulai dari jatuh bangun usaha, gulung tikar, hingga pemutusan hubungan kerja (PHK).

Baca Juga: Pandemi Belum Usai, Begini Cara Unik Warga Pasir Gadung Cikupa Rayakan HUT RI ke-76, 17 Agustus 2021

Kendati awalnya mengalami kesulitan usaha, warga Tigaraksa, Kabupaten Tangerang yang bernama Hariani, yang semula jualan barang elektroik melakukan spekulasi dengan jualan pupuk dan tanaman hias.

Awalnya, upaya itu dilakukan Hariani untuk tetap bertahan dalam himpitan ekonomi saat ini. Namun, belakangan ia justru mendapat berkah dan banjir orderan.

Berikut sepenggal kisah Hariani dalam upayanya menyambung hidup pada masa pandemi.

Berawal dari tanaman hias yang saat ini sedang menjadi salah satu tren positif yang digemari banyak orang, Harinia mencoba usaha barunya.

Halaman:

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x