Dua TKW asal Karawang yang Terpapar Virus Corona Varian baru Asal Inggris, Sudah Negatif dan Pulang ke Rumah 

3 Maret 2021, 14:09 WIB
Ilustrasi Dua TKW asal Karawang yang Terpapar Virus Corona Varian baru Asal Inggris, Sudah Negatif dan Pulang ke Rumah. /Pixabay

SERANG NEWS - Dua Tenaga Kerja Wanita (TKW) asal Karawang yang terkonfirmasi terpapar virus Corona varian baru asal Inggris sudah diperbolehkan pulang. 

Kedua TKW yang baru pulang dari Arab Saudi itu, diperbolehkan pulang setelah menjalani tes swab PCR dengan hasil Negatif. 

Satgas Covid-19 Karawang, Jabar, menyampaikan dua TKW itu sudah pulang ke rumahnya setelah dinyatakan negatif.

Juru Bicara Satgas Covid-19 Karawang Fitra Hergyana, menuturkan keduanya telah diberikan tindakan tes swab PCR dengan hasil positif. Kemudian dilakukan isolasi di Jakarta.

Baca Juga: TKW Karawang Terpapar Virus Corona Varian Baru asal Inggris, Masyarakat Diminta Tidak Resah   

Baca Juga: Ramalan Zodiak Kamis 4 Maret 2021 Aries, Taurus, Gemini: Rencana Bertemu Kekasih Akan Hancur 

"Setelah menjalani isolasi, hasil tes swab mereka negatif dan sudah diizinkan pulang ke Karawang. Jadi keduanya pulang ke Karawang dengan hasil negatif," katanya dikutip SerangNews dari Antara.

Dirinya mengungkapkan kronologis kedatangan dua TKI asal Karawang yang terpapar virus Corona varian baru asal Inggris B1117 itu. 

Ia menyampaikan dua TKI asal Karawang itu pulang ke Indonesia menggunakan pesawat berbeda, mendarat di Bandara Soekarno Hatta.

Dua TKI ini masing-masing berinisial M mendarat 28 Januari 2021 dan TKI berinisial A mendarat 31 Januari 2021. Keduanya mengikuti aturan Satgas Covid-19 bagi para pelaku perjalanan luar negeri.

Baca Juga: Trailer Love Story The Series Rabu 3 Maret 2021, Kembalinya Rama ke Jakarta, bikin Maudy Galau

TKI inisial M ini berasal dari Kecamatan Lemahabang dan TKI inisial A berasal dari Kecamatan Pedes, Karawang.

Sebelumnya diberitakan Dua Tenga Kerja Wanita (TKW) asal Karawang yang baru saja pulang dari Arab Saudi terkonfirmasi terpapar virus Corona varian baru asal Inggris B1117.

Dua warga Karawang yang terpapar virus Corona varian baru asal Inggris B1117 itu yakni Nyonya M warga Kecamatan Lemahabang Wadas dan Nyonya A, warga Kecamatan Pedes. 

"Iya benar ada warga Karawang terpapar virus corona Inggris. Dia adalah Nyonya M (40), warga Kecamatan Lemahabang Wadas dan Nyonya A, warga Kecamatan Pedes," kata dr Fitra di lobi Gedung Singaperbangsa, Rabu 3 Maret 2021.

Baca Juga: Singgung Perpres 'Investasi Miras' dan Vaksinasi, Mahfud MD: Pemerintah Tidak Alergi Kritik

Kedua TKW itu datang ke tanah air secara berturut-turut yakni 28 Januari dan 31 Januari 2021. Mereka tiba menggunakan pesawat di Bandara Soekarno-Hatta.***

Editor: Kiki

Sumber: Antara

Tags

Terkini

Terpopuler