Apa itu Afirmasi? Raihlah Impian dan Cita-cita Menggunakan Metode Ini

- 4 Mei 2022, 15:02 WIB
Apa itu Afirmasi? Raihlah Impian dan Cita-cita
Apa itu Afirmasi? Raihlah Impian dan Cita-cita /Pixabay/fotorech

SERANG NEWS - Jika kamu sering merasa terpuruk, mempunyai impian yang sampai saat ini belum tercapai dan kadang kamu lupa dengan impian kamu.

Maka kamu harus memakai metode ini untuk memperbaiki semuanya, simak baik-baik penjelasan berikut ini!

Dikutip dari youtube.Life Inspiration, afirmasi adalah self motivation atau salah satu cara memotivasi diri yang paling akurat dan potensial untuk meraih apa yang diinginkan seseorang melalui pikiran alam bawah sadar.

Baca Juga: Hindari Stress yang Tinggi, dengan Melakukan 7 Kegiatan di Bawah Ini

Perilaku manusia sangat dipengaruhi oleh program pikiran yang tersimpan dalam alam bawah sadar.

Program-program ini sering tidak disadari, namun bisa dirasakan keberadaannya, serta pengaruhnya melalui pola pikir, berucap dan prilaku seseorang dalam kehidupan sehari-hari.

Bila disadari ada suatu program yang tidak sesuai dengan tujuan tertentu maka program itu harus segera diganti dengan program baru.

Baca Juga: 7 Karakter yang Wajib Dimiliki Pengusaha Sukses, Nomor 5 Paling Penting!

Salah satu cara memprogram ulang pikiran alam bawah sadar adalah dengan menggunakan kalimat afirmasi.

Afirmasi adalah kalimat yang terdiri dari rangkaian kata penegasan yang disusun secara spesifik untuk mencapai suatu tujuan.

Halaman:

Editor: Masykur Ridlo

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah