Makan Buah Pepaya Setiap Hari Bantu Turunkan Berat Badan, Simak Penjelasannya Seperti Ini

- 25 November 2021, 13:35 WIB
Pepaya juga kaya akan antioksidan yang dapat membantu melindungi tubuh  dari kerusakan akibat radikal bebas. Antioksidan juga berperan dalam melancarkan pencernaan sehingga membantu menurunkan berat badan.
Pepaya juga kaya akan antioksidan yang dapat membantu melindungi tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas. Antioksidan juga berperan dalam melancarkan pencernaan sehingga membantu menurunkan berat badan. /kabar-priangan.com/Pixabay/

SERANG NEWS - Ternyata makan buah pepaya setiap hari membantu turunkan berat badan, seperti penjelasan berikut ini.

Pepaya adalah buah banyak tumbuh di wilayah tropis dan subtropis. Buah ini kaya akan serat dan rendah kalori. Hal itu dapat meningkatkan rasa kenyang dan menurunkan risiko berat badan.

Pepaya juga kaya akan antioksidan yang dapat membantu melindungi tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas. Antioksidan juga berperan dalam melancarkan pencernaan sehingga membantu menurunkan berat badan.

Rasanya yang manis membuat Pepaya cocok jadi menu diet andalan rumahan.

Baca Juga: Resep Detox Usus Kotor ala dr Zaidul Akbar Cuma Pakai Pepaya Campur Bahan Ini, Yuk Coba

Sebagaimana dikutip Serang News dari berbagai sumber,  akan mengulas kegunaan pepaya dalam menurunkan berat badan.

Pepaya tidak dapat membuat berat badan turun secara langsung. Kandungan nutrisi dalam Pepaya yang dapat mendukung diet penurunan berat badan yang sehat.

Pepaya memiliki kandungan serat sebanyak 3 gram dengan berat 145 gram, dipotong seperti dadu.

Makan pepaya membuat anda merasa lebih kenyang karena pepaya memiliki kadar air yang tinggi dan rendah kalori. Sekitar 145 gram Pepaya dipotong dadu hanya mengandung 62 kalori.

Halaman:

Editor: Muh Iqbal Zikri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah