Resep dr Zaidul Akbar untuk Tangani Radang Tenggorokan pada Anak Sembuh dengan Ramuan Ini

- 9 Oktober 2021, 18:06 WIB
Ilustrasi sakit tenggorokan anak
Ilustrasi sakit tenggorokan anak /Pixabay/Victoria_Borodinova//

SERANG NEWS- Anak rewel karena sakit tenggorokan? dr Zaidul Akbar punya resep yang bisa tangani penyakit tersebut dengan ramuan ini.

Bahan-bahan ramuan yang digunakan kata dr Zaidul Akbar juga alami untuk mengobati radang tenggorokan pada anak.

Dia membocorkan bahan yang digunakan untuk membuat ramuan sebagai obat radang tenggorokan untuk sang buah hati.

Di antara bahan tersebut adalah kunyit yang merupakan anti bakteri yang bisa dijadikan puyer untuk dikonsumsi pada anak.

Baca Juga: Zaidul Akbar Sarankan Jangan Pakai Deodoran untuk Hilangkan Bau Badan, Begini Penjelasannya

“Radang tenggorokan pada anak ya gampang. Kunyit itukan anti radang,” ungkapnya yang dikutip SerangNews.com dari YouTube Sobat JSR pada Sabtu 9 Oktober 2021.

Penyajiannya juga mudah. Dimana puyer dari kunyit lalu dicampur air dan madu kata dr Zaidul Akbar sangat bermanfaat untuk mengatasi radang tenggorokan pada anak.

“Puyernya kalau saya biasanya herbal, puyernya kita buka kapsulnya campurin sama air sedikit dan kasih madu dan insyallah juga bisa bermanfaat,” ungkapnya.

Dikutip dari laman Healthline bahwa kunyit yang termasuk anggota keluarga jahe ini sering dijual sebagai bumbu, dikeringkan dan digiling menjadi bubuk kuning cerah.

Halaman:

Editor: Muh Iqbal Zikri

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x