Disarankan Ronaldo, Ini Manfaat Minum Air Putih Bagi Kesehatan Tubuh

- 16 Juni 2021, 21:06 WIB
Cristiano Ronaldo menganjurkan minum air. Berikut manfaat minum air putih bagi kesehatan tubuh.
Cristiano Ronaldo menganjurkan minum air. Berikut manfaat minum air putih bagi kesehatan tubuh. /Tangkap layar kanal Youtube UEFA/

Melancarkan Sirkulasi Darah

Minum air putih juga bisa melancarkan sirkulasi darah. Lancarnya sirkulasi darah akan mengurangi terjadinya tekanan darah.

Selain itu, air putih bisa mencegah dehidrasi yang dapat memicu sakit kepala.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa, sakit kepala salah satu gejalanya karena dehidrasi. Penelitian lain menunjukkan, cukup minum air putih dapat membantu meringankan sakit kepala,

Sebuah penelitian terhadap 102 orang pria menemukan, bahwa minum 1,5 liter lebih banyak air menghasilkan peningkatan signifikan pada skala kualitas hidup khusus migrain.

Baca Juga: 4 Rahasia Perawatan Kecantikan yang akan Membuat Awet Muda dan Cantik seperti Bintang

Mengeluarkan Racun dalam Tubuh

Selain mencegah dehidrasi, minum air putih ternyata bisa mengeluarkan racun yang ada di dalam tubuh manusia.

Dengan rajin minum air putih sistem endokrin tubuh akan aktif dan tubuh akan mengeluarkan keringat.

Memang terasa tidak nyaman saat banyak berkeringat. Tetapi, dari keringat tersebut racun yang ada dalam tubuh anda keluar.

Halaman:

Editor: Ken Supriyono

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x