Sinopsis Film Fury, Kisah Perang Sekutu dan Pasukan Nazi Tayang Malam Ini di Bioskop Trans TV

- 12 Desember 2020, 18:13 WIB
Film Fury
Film Fury /Tangkapan layar/IMDb/

SERANG NEWS - Bioskop Trans TV malam ini, Sabtu 12 Desember 2020 akan menghadirkan Film Fury yang bergenre aksi, perang, drama.

Film yang berkisah tentang seorang komandan tank membuat keputusan sulit saat dia dan krunya bertempur melintasi Jerman pada bulan April 1945.

Fury adalah film perang Amerika Serikat tahun 2014 yang ditulis dan disutradarai oleh David Ayer. Film ini dibintangi oleh Brad Pitt, Shia LaBeouf, Logan Lerman, Michael Peña, dan Jon Bernthal.

Baca Juga: Tayang Malam Ini di Bioskop Trans TV, Ini Sinopsis Film Mission Impossible: Fall Out

Dimasa akhir Perang Dunia II, dimana Sekutu hampir mengalahkan tentara Nazi Jerman. Pasukan sekutu pimpinan sersan Wardaddy yang diperankan Brad Pitt mendapat misi terakhir yang sangat berbahaya.

Sersan Wardaddy membawa anak buahnya untuk membawa tank jenis Sherman yang diberi nama 'Fury' untuk menyerang sisa-sisa tentara Nazi di jantung kota Jerman.

Baca Juga: Catat Rekor, BTR Ryzen Pemain Pertama yang Berhasil Capai 100 Kills di PMGC

Sadar dengan kenyataan keadaan pasukannya yang kalah jumlah dan persenjataan, mereka berusaha mengalahkan pasukan Nazi Jerman.

Baca Juga: Jelang Nataru 2021, Ini Skema Taman Wisata MBS Bergaya Eropa Hadapi Pengunjung

Film ini mendapat ulasan positif dari para penonton, dan mendapat nilai 7,6/10 di situs IMDb. Penasaran dengan kisah Brad Pitt dalam 'Fury'. Saksikan malam ini di Bioskop Trans TV pukul 23.30.***

Halaman:

Editor: Adi R


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah