Berjalan Setelah Makan Bukan Cuma Bikin Kurus, Ternyata Baik Juga untuk Kesehatan

27 Oktober 2020, 07:10 WIB
ILUSTRASI Timbangan berat badan.* /Pixabay /

SERANGNEWS.COM – Punya tubuh yang ideal sudah pasti menjadi keingingan semua orang. Bahkan, tak jarang semua metode dilakukan untuk menjaga agar tubuh tetap ideal.

Banyak beredar cara diet ampuh yang ternyata belum terbukti juga kebenarannya.

Faktanya, tidak semua pola diet yang populer bisa menurunkan berat badan dengan efektif. Bahkan, pola diet yang sembrono bisa membuat berat badan meningkat drastis atau tubuh sering sakit.

Baca Juga: Pemkab Serang Belum Memastikan Kuota Vaksin Covid-19 yang Akan Diterima

Berjalan setelah selesai makan bisa jadi metode alternatif yang wajib kamu coba. Tapi cukup aneh, karena mungkin orang lain jarang melakukannya.

Namun berjalan setelah makan ini bisa memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan.

Berikut manfaat dari berjalan setelah makan , dikutip Pikiran-Rakyat.com melalui Healthline, Rabu 27 Oktober 2020.

Dapat Membantu Mengelola Kadar Gula

Manfaat lain dari berjalan setelah makan adalah peningkatan manajemen gula darah.

Baca Juga: Cegah Penyebaran HIV/AIDS, KPA Gandeng Diskominfo Edukasi Milenial Banten

Hal ini sangat penting bagi penderita diabetes tipe 1 dan 2, kondisi yang mengganggu pemrosesan gula darah karena berolahraga setelah makan dapat mencegah lonjakan gula darah yang berlebihan, sehingga mengurangi jumlah insulin atau obat oral yang diperlukan.

Mengurangi Risiko Penyakit Jantung

Olahraga teratur dapat menurunkan tekanan darah dan kolesterol jahat Anda, sementara juga mengurangi risiko stroke atau serangan jantung.

Anda dapat meniru pola dengan berjalan kaki 5 hingga 10 menit setelah makan sepanjang hari.

Baca Juga: Dinkes Khawatirkan Peningkatan Klaster Keluarga, Ini Penyebabnya

Menurunkan Berat Badan

Berjalan setelah makan dapat membawa Anda lebih dekat untuk mencapai defisit kalori yang jika dipertahankan secara konsisten dapat membantu menurunkan berat badan.

Dapat Membantu Mengatur Tekanan Darah

Berjalan setelah makan juga dapat membantu mengatur tekanan darah sampai batas tertentu.

Baca Juga: Saraswati Bicara Pelecehan Seksual yang Menimpa Dirinya Melaui Serangan Foto 'Coblos' Kehamilan

Beberapa penelitian mengaitkan 3 kali jalan kaki 10 menit setiap hari dengan penurunan tekanan darah.

Dapat Meningkatkan Pencernaan

Manfaat utama yang terkait dengan berjalan setelah makan  adalah peningkatan pencernaan.

Gerakan tubuh dapat membantu pencernaan Anda dengan mendorong stimulasi lambung dan usus, menyebabkan makanan bergerak lebih cepat.

Selain itu, aktivitas fisik rendah hingga sedang setelah makan dapat memiliki efek perlindungan pada saluran pencernaan.***

 

Editor: Ken Supriyono

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler