5 Macam Susu Sehat Non Aditif yang Aman Dikonsumsi Oleh Semua Kalangan Menurut dr Zaidul Akbar

26 April 2022, 12:18 WIB
Susu Sehat Non Aditif yang Aman Dikonsumsi /Pixabay/bigfatcat

SERANG NEWS - Ahli kesehatan herbal dr Zaidul Akbar membagikan informasi tentang macam-macam susu sehat non aditif yang aman dikonsumsi untuk semua kalangan.

Informasi tersebut diunggah oleh dr Zaidul Akbar melalui akun instagram nasehatkesehatan yang dikutip SerangNews.com pada Selasa, 26 April 2022.

Dalam unggahannya itu, dr Zaidul Akbar mengatakan bahwa ada 5 macam susu sehat non aditif yang aman dikonsumsi untuk semua usia.

Baca Juga: Resep Ramuan Herbal ala dr Zaidul Akbar yang Berkhasiat untuk Mengobati Sakit Asma

Susu non aditif adalah susu murni tanpa tambahan zat aditif maupun bahan olahan lainnya, termasuk tanpa tambahan pupuk buatan maupun pestisida

Karena zat aditif yang kerap ditambahkan ke dalam berbagai jenis makanan olahan sebagai penambah cita rasa atau pengawet makanan, terkhusus pada susu akan berbahaya bagi kesehatan.

Meski memiliki beragam fungsi, konsumsi makanan atau minuman yang mengandung zat aditif sebaiknya dibatasi dan jangan dikonsumsi secara berlebihan.

Baca Juga: 7 Alasan Mudah Sekali Merasa Lapar, dr Zaidul Akbar: Stres Juga Bisa Menjadi Penyebabnya

Zat aditif sendiri adalah zat yang ditambahkan ke dalam makanan atau minuman selama atau setelah proses pengolahan.

Penambahan zat tersebut umumnya dilakukan guna mengawetkan, menambah cita rasa, memperbaiki tesktur, atau mempercantik tampilan makanan atau minuman, terutama pada susu.

Berikut adalah 5 macam susu sehat non aditif yang aman dikonsumsi untuk semua usia menurut dr Zaidul Akbar.

Baca Juga: Kamu Wajib Tahu! Inilah Tipe-Tipe Pertemanan yang Harus Kamu Punya karena Bisa Mendukung Masa Depanmu

1. Susu kambing

- Pilih kambing jenis etawa (organik)
- Tambahkan air hangat 300 ml
- Jika ingin manis, tambahkan madu
- Bisa juga ditambahkan cokelat murni

2. Susu kacang ijo

- Rendam kacang ijo semalam
- Rebus sebentar kacang ijo sampai lunak, sekirar 5-10 menit, angkat dan tiriskan
- Blender dengan 1 ruas jahe 300 ml air
- Tambahkan madu atau gula aren, atu bisa juga kurma 5-7 buah
- Jika ingin lebih segar, bisa ditambahkan es

3. Susu cokelat murni

- 1/2 sdm cokelat murni
- Aduk dengan air panas
- Tambahkan madu atau gula aren

Baca Juga: 8 Kualitas Diri yang Perlu Kamu Miliki, Nomer 8 Bisa Membuatmu Menjadi Lebih Baik

4. Susu kelapa

- Kelapa tua parut
- Peras dengan air biasa
- Tambahkan madu dan es
- Habiskan sebelum 2 jam

5. Susu almond

- Rendam almond semalaman
- Blender dengan 300 ml air
- Tambahkan madu/kurma
- Bisa juga ditambahkan dengan 1 sdt cokelat murni bubuk

Itulah kelima susu sehat non aditif yang aman dikonsumsi oleh semua kalangan dan usia menurut dr Zaidul Akbar. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.***

Editor: Masykur Ridlo

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler