Kepala DPK Provinsi Banten: Perpustakaan Harus Bisa Berdayakan Intelektual dan Kemandirian Ekonomi

- 12 September 2022, 17:26 WIB
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsiapan (DPK) Provinsi Banten Usman Asshiddiqi Qohara.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsiapan (DPK) Provinsi Banten Usman Asshiddiqi Qohara. /Serang News

Kemudian, koleksi deposit atau KCKR sebanyak 3.840 judul dengan 4.638 eksemplar, koleksi terbitan berkala 150 judul dengan 1.064 eksemplar, koleksi silang layang 2.401 judul dengan 21.213 eksemplar.

Selain itu ada koleksi buku digita atau eBook sebanyak 3.564 judul dengan jumlah 15.068 copy, koleksi braille 131 judul dengan 306 eksemplar, dan koleksi terekam atau film sebanyak 159 judul dengan 299 copy.

Baca Juga: Bingung Cari Tempat Rekreasi, Ayo Kunjungi Ruang Baca Anak Perpustakaan Banten yang Dilengkapi Layanan Dongeng

Menurutnya, literasi bukan hanya mengembangkan kemampuan intelektual. Lebih jauh, mendorong masyarakat berdaya atas kemampuan dan potensi dirinya untuk mencapai kesejahteraan.

"Makanya literasi adalah gerakan kebudayaan untuk membangkitkan motivasi agar masyarakat berkembang dan berdaya dari berbagai aspek, baik intelektual dan ekonomi," ucapnya.

"Sekali lagi, perpustakaan tidak hanya menyediakan buku atau sebatas layanan. Tapi upaya nyata untuk memberikan ilmu dan pengembangan kesejahteraan," sambung pria kelahiran, Serang 20 Maret 1970 ini.

 Baca Juga: Ini 5 Layanan Perpustakaan Provinsi Banten yang Terbuka Umum, Ada Ruang Khusus Referensi Sejarah Banten

Untuk itu, Usman akan meminta aparaturnya melaksanakan program yang secara nyata punya azas kebermanfaatan. Salah satunya, mendorong gerakan literasi yang sesuai dengan kebutuhan warganya.

"Misalnya, jika ada bedah buku soal pertanian, maka nara sumbernya tidak hanya pakar terorinya saja. Namun dikolaborasikan dengan praktisi petaninya langsung, sehingga ada teori dan praktik yang bisa seimbang," tuturnya.

Menurutnya, yang penting adalah azas manfaat dan dampak kepada lingkungan serta perubahan sosial.

Halaman:

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah