Loker Terbaru, Bank Indonesia Buka Lowongan Kerja, Sarjana Boleh Daftar, Cek Info Loker di Sini

- 21 Agustus 2022, 08:12 WIB
Bank Indonesia Buka Lowongan Kerja Terbaru Calon Pegawai PCPM, Cek Syarat Lengkapnya.
Bank Indonesia Buka Lowongan Kerja Terbaru Calon Pegawai PCPM, Cek Syarat Lengkapnya. // Tangkapan Layar/ bank_indonesia

SERANG NEWS - Ada kabar baik buat kalian yang saat ini sedang mencari informasi lowongan kerja atau loker.

Bagi kalian pencari kerja yang ingin berkarier di Bank Indonesia bisa membaca informasi ini sampai habis dan segera menyiapkan berkas lamaran kerja yang tersedia. 

Jangan sampai terlewat, catat periode pendaftaran serta simak syarat dan ketentuannya di sini.

Melalui rekrutmen PCPM Angkatan 37 Bank Indonesia mengundang putra dan putri terbaik bangsa yang memiliki integritas dan dedikasi tinggi, semangat inovasi, komitmen bekerja secara profesional dan kolaborasi untuk menjaga stabilitas perekonomian negeri.

Sekilas tentang Tujuan dan Tugas Bank Indonesia

Dalam kapasitasnya sebagai bank sentral, Bank Indonesia mempunyai satu tujuan tunggal, yaitu mencapai dan memelihara kestabilan nilai rupiah.

Kestabilan nilai rupiah ini mengandung dua aspek, yaitu kestabilan nilai mata uang terhadap barang dan jasa, serta kestabilan terhadap mata uang negara lain.

Aspek pertama tercermin pada perkembangan laju inflasi, sementara aspek kedua tercermin pada perkembangan nilai tukar rupiah terhadap mata uang negara lain.

Baca Juga: Loker Cilegon, PT Communication Cable Systems Indonesia (CCSI) Buka Lowongan Kerja, Kirim Lamaran di Sini

Perumusan tujuan tunggal ini dimaksudkan untuk memperjelas sasaran yang harus dicapai Bank Indonesia serta batas-batas tanggung jawabnya.

Dengan demikian, tercapai atau tidaknya tujuan Bank Indonesia ini kelak akan dapat diukur dengan mudah.

Berikut syarat dan Ketentuan mendaftar di Bank Indonesia dalam rekrutmen PCPM Angkatan 37

Syarat dan Ketentuan

1. Warga Negara Indonesia

2. Telah dinyatakan lulus dengan strata pendidikan S1/S2 Nilai IPK minimal 3.00 dari skala 4.00, dengan program studi sebagai berikut:

- Statistika
- Matematika
- Ilmu Ekonomi/ Studi Pembangunan
- Teknik Industri
- Teknik Informatika
- Ilmu Ekonomi Syariah/Islam
- Manajemen
- Akuntansi
- Ilmu Komputer
- Sistem Informasi
- Keuangan
- Ilmu Hukum

Baca Juga: Loker Perkebunan di PT Astra Agro Lestari, Fresh Graduate Masuk, Ini Posisi dan Syarat yang Dibutuhkan

3. Syarat Usia (per tanggal 20 Agustus 2022)

S1: maksimal 26 tahun

S2: maksimal 28 tahun

4. Diutamakan aktif berorganisasi

5. Tidak sedang menjalani ikatan dinas/bersedia melepas ikatan dinas dengan institusi lain apabila diterima sebagai Calon Pegawai Bank Indonesia.

6. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kantor Bank Indonesia

Persyaratan lebih detail dapat dilihat di website pendaftaran, termasuk tata cara online test, klik di sini :

https://pcpm37.rekrutmenbi.id

Periode Pendaftaran 20 - 25 Agustus 2022

Baca Juga: Loker Anak Perusahaan BUMN PT Pelindo Daya Sejahtera Lulusan SMA/SMK D3 S1 Agustus 2022

Bank Indonesia berhak menetapkan kandidat yang memenuhi kualifikasi pada setiap tahapan seleksi.

Demikian ulasan informasi rekrutmen lowongan kerja dari Bank Indonesia.***

Editor: Muh Iqbal Zikri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah