Kilang Minyak Pertamina di Cilacap Terbakar, Begini Detik-detik Video Kobaran Api yang Diawali Suara Dentuman

- 13 November 2021, 20:51 WIB
Kebakaran Kilang Minyak Pertamina RU IV di Cilacap, Jawa Tengah, Sabtu 13 November 2021.
Kebakaran Kilang Minyak Pertamina RU IV di Cilacap, Jawa Tengah, Sabtu 13 November 2021. /Akun twitter @Attilathehunt19

SERANG NEWS - Kilang Pertamina RU IV di Cilapap Jawa Tengah mengalami kebakaran.

Kejadian terbakarnya Kilang Minyak Pertamina RU IV di Cilacap ini terjadi pada Sabtu 13 November 2021, sekira pukul 19.00 WIB.

Kejadian ini langsung menyebar dalam sebuah rekaman video yang beredar melalui pesan berantai WhatAspp grup.

Dalam video tersebut tampak terbakar kilang minyak yang diperkirakan berada di wilayah Banjaran, Kelurahan Donan atau tak jauh dari gerbang utama pintu masuk Kilang Pertamina RU IV.

Baca Juga: Hujan Lebat Kilang Minyak Pertamina di Cilacap Kebakaran Malam Ini

Kobaran api membesar kendati dalam suana hujan. Bahkan lidah api yang berkobar diperkirakan mencapai ketinggian 25 meter.

Besarnya kobaran api yang ditimbulkan dari terbarkanya Kilang Pertamina RU IV itu membuat langit tampak berwarna merona.

"Sebuah video menyebutkan, lokasi tangki yang terbakar berada di daerah Banjaran di Wilayah Kelurahan Donan, tidak jauh dari pintu gerbang masuk utama Kilang RU IV Cilacap," demikian tertulis dalam pemberitaan Cireboraya.Pikiran-Rakyat.com yang dikutip SerangNews.com, Sabtu 13 November 2021.

Baca Juga: Kebakaran Kilang Minyak di Cilacap Dalam Keadaan Hujan Lebat

Halaman:

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah