Kecurangan CPNS 2021 Terungkap, BKN Sebut Calo Lebih Terorganisasi, Modusnya Semakin Canggih

- 8 November 2021, 06:05 WIB
Kecurangan CPNS 2021 Terungkap, BKN Sebut Calo Lebih Terorganisasi, Modusnya Semakin Canggih.
Kecurangan CPNS 2021 Terungkap, BKN Sebut Calo Lebih Terorganisasi, Modusnya Semakin Canggih. /Instagram @bkngoidofficial. /

Baca Juga: Apa Saja Persyaratan Administrasi yang Harus Dibawa Saat Tes SKB CPNS 2021, Ini Penjelasannya.

"Kecurangan dalam seleksi CPNS harus diusut tuntas karena tidak hanya merugikan peserta lain, tapi pada akhirnya akan merugikan pelayanan publik," kata Puan dikutip Senin 8 November 2021.

Dia prihatin dengan indikasi kecurangan CPNS 2021 saat Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) yang terjadi di sejumlah titik lokasi seleksi sehingga harus mendapat perhatian serius.

Menurut dia, berbagai kecurangan tersebut berpotensi meloloskan aparatur negara yang tidak cakap dan juga tidak berintegritas.

"Kita tidak ingin pelayanan publik menjadi buruk dengan adanya ASN yang lolos tes CPNS dari hasil 'cheating'. Peserta yang 'cheating' jangan sampai lolos," ujarnya. 

Baca Juga: Kapan Kisi-kisi SKB CPNS 2021 Dikeluarkan Untuk Peserta Seleksi, Ini Kata BKN

Sementara itu, Wakil Ketua Komisi II DPR RI Junimart Girsang mendesak Kemenpan RB dan BKN dan segera melakukan seleksi ulang CPNS secara menyeluruh agar masalah kecurangan menjadi klir.

Junimart Girsang, menyampaikan hal itu menanggapi banyaknya laporan dugaan kecurangan saat Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021 di media sosial.

"Bukan diskualifikasi, ini kan ketahuan, bagaimana dengan yang lolos tidak ketahuan," kata dia.

Junimart menilai supaya lebih "fair" tidak ada pilihan lain, kecuali seleksinya yang perlu diulang.

"Kita khawatir ada peserta curang yang lolos dalam seleksi CPNS 2021. Jadi biar klir kita mendesak agar seleksi CPNS 2021 itu diulang secara menyeluruh. Terlepas ada atau tidaknya anggaran, ini konsekuensi," ucapnya. 

Baca Juga: Kapan Pengumuman SKD CPNS 2021 Tahap II, Berikut Jadwal Terbarunya, Simak Baik-baik

Sementara itu, dilansir dari situs resmi BKN, Plt Kepala BKN, Bima Haria Wibisana mengatakan semakin digitalnya suatu sistem, maka potensi semakin banyak gangguan makin terbuka. Modus kecurangan pun akan semakin canggih.

Halaman:

Editor: Kiki

Sumber: BKN Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah