Gaya Hidup Pangeran Arab Saudi Terbongkar Usai Pesta dengan 150 Wanita di Sebuah Pulau Siapa Dia? Ini Sosoknya

25 Januari 2022, 12:31 WIB
Putra Mahkota Saudi Mohammad bin Salman (MBS). /Tangkapan layar Instagram.com/@djumani7

SERANG NEWS - Gaya hidup pangeran Arab Saudi terbongkar usai merayakan pesta di sebuah pulau bersama dengan wanita cantik.

Tak tanggung-tanggung, pangeran Arab Saudi tersebut pesta bersama 150 wanita cantik dari sejumlah negara.

Pangeran Arab Saudi tersebut diketahui bernama Mohammed bin Salman.

Seperti yang pernah diberikan oleh NY Post
meliris gaya hidup mewah pangeran Arab Saudi Mohammed bin Salman.

Dia dikabarkan berpesta bersama dengan 150 wanita cantik, diterbangkan dari Brasil, Rusia dan tempat lain pada usianya menginjak 29 tahun.

Acara pesta mewah digelar saat sang putra mahkota di sebuah pulau pribadi di Maladewa. Resorsnya bernama Veela.

Dalam laporan itu disebut bahwa lokasi pesta yang di sewa oleh pangeran Arab Saudi Mohammed bin Salman sangat mewah dan mahal.

Baca Juga: Megahnya Kota Banten Lama di Masa Kesultanan Banten, Setara Amsterdam dan Dilengkapi Meriam Pertahanan

Rumor Mohammed bin Salman menggelar pesta mewah di sebuah pulau Maladewa bocor ke media setempat melalui buku berjudul 'Blood and Oil: Mohammed bin Salman’s Ruthless Quest for Global Power.’

Buku itu konon dikabarkan merupakan hasil tulisan dari sejumlah mantan dan jurnalis Wall Street Journal.

Sedangkan nypost.com melansir bahwa dua jurnalis yang terlibat dalam penulisan buku itu adalah Bradley Hope dan Justin Scheck.

Dari buku itu dilaporkan biaya pesta pangeran Arab Saudi Mohammed bin Salman cukup besar.

Biaya yang dikeluarkan adalah USD 50 juta atau setara dengan Rp 732 miliar, Masing-masing lebih dari 300 staf resor akan mendapatkan bonus USD 5.000 atau Rp 73 juta sebagai tip uang tunai yang murah hati.

Baca Juga: Fakta-Fakta Mariam Aziz, Istri Sultan Hassanal Bolkiah yang Diduga Selingkuh Dengan Aktor Indonesia

Sebagai bayangan, pekerja yang sama biasanya berpenghasilan hanya USD 1.000 hingga USD 1.200 atau Rp 14 juta hingga Rp 17 juta sebulan.

Secara mengejutkan pesta mewah Mohammed bin Salman juga mendatangkan Pitbull, rapper Korea Gangnam Style Psy, dan DJ Afrojack.

Selain itu juga Jennifer Lopez dan Shakira juga disebut tampil, menurut Private Island News.

Mohammed bin Salman juga membeli Serene, superyacht setinggi 439 kaki yang membawanya pada tingkat kemewahan yang ekstrim.

Dalam pesta mewah itu disebut putra mahkota membayar lebih dari USD 500 juta atau Rp 7,3 triliun, sekitar dua kali lipat biaya aslinya.

Dengan luas sekitar 48.000 kaki persegi, yacht itu memiliki lebih banyak ruang daripada pusat perbelanjaan Grand Central. Dilengkapi dengan dua helipad, dermaga kapal selam, Jacuzzi dan bioskop.

Baca Juga: Sultan Brunei Hassanal Bolkiah Gugat Cerai Mariam Aziz Usai Terlibat Adegan Ranjang Dengan Aktor Indonesia

Mohammed bin Salman adalah anak kedelapan dari Raja Salman dan anak pertama dari ibunya, istri ketiga raja. Ia menyukai scuba diving, makanan cepat saji dan video game, termasuk serial "Age of Empires".

Dia adalah kekuatan di balik banyak reformasi baru-baru ini di negara itu, termasuk dekrit 2017 yang memungkinkan wanita mengemudi.

Namun hingga kini belum dilaporkan secara pasti kebenaran dari isi buku tersebut.

Mohammed bin Salman merupakan Wakil Perdana Menteri Arab Saudi dan pewaris tahta kerajaan karena sebagai satu-satunya laki-laki terkaya di Arab Saudi. ***

Editor: Muh Iqbal Zikri

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler