Tradisi Ziarah Jelang Puasa Ramadhan, Ini Tempat Ziarah di Tanah Banten yang Dinilai Bawa Keberkahan

- 10 April 2021, 18:39 WIB
Makam Sultan Abdul Mafakhir Mahmud Abdulkadir.
Makam Sultan Abdul Mafakhir Mahmud Abdulkadir. /Fauzul Adzim/SerangNews.com

Maulana Yusuf dianggap memiliki karomah (keramat) karena selama hidupnya banyak berbuat kebajikan dan kemaslahatan bagi masyarakat.

Selain itu, ia berhasil memajukan dan mensejahterakan rakyatnya dengan dikembangkannya pertanian sawah di Banten. Eksistensi makam Maulana Yusuf sejak dahulu sampai sekarang memberikan banyak manfaat baik masyarakat setempat maupun para pejiarah.

Baca Juga: Mudik Lebaran Idul Fitri 2021 Dilarang, Ini Titik Lokasi Penyekatan di Provinsi Banten

Gunung Santri atau Makam Syekh Muhammad Sholeh

Gunung santri merupakan salah satu bukit dan nama kampung yang ada di Desa Bojonegara, Kecamatan Bojonegara, Kabupaten Serang. Di puncak gunungnya terdapat makam Syekh Muhammad Sholeh.

Syekh Muhammad Sholeh adalah Santri dari Sunan Ampel, setelah menimba ilmu beliau menemui Sultan Syarif Hidayatullah atau lebih di kenal dengan gelar Sunan Gunung Jati (ayahanda dari Sultan Hasanudin) pada masa itu penguasa Cirebon.

Makam Syekh Maulana Mansyuruddin di Cikadueun

Salah satu tempat ziarah yang sering dikunjungi warga berada di daerah Cikadueun, Pandeglang Banten. Di sana terdapat salah satu makam wali yakni Syekh Maulana Mansyuruddin.

Syekh Maulana Mansyuruddin dikenal dengan nama Sultan Haji, beliau adalah putra Sultan Agung Abdul Fatah Tirtayasa (raja Banten ke 6).

Baca Juga: 10 Tempat Wisata di Banten Paling Hits dan Populer, Mulai dari Pantai hingga Tempat Ziarah

Halaman:

Editor: Ken Supriyono

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x