Cara Nonton Live Streaming Gratis MotoGP Australia 2022 Trans7, Siaran Langsung MotoGP Vision Plus Pagi Ini

- 16 Oktober 2022, 00:44 WIB
Jadwal MotoGP Australia 2022 Live Trans7 Hari Minggu Ini tayang di Trans7
Jadwal MotoGP Australia 2022 Live Trans7 Hari Minggu Ini tayang di Trans7 //YouTube/MotoGP

SERANG NEWS – Berikut ini untuk diketahui cara nonton live streaming gratis MotoGP Australia 2022 di Trans7 hari ini, Minggu 16 Oktober 2022.

Link nonton live streaming MotoGP Australia 2022 di Trans7 tersedia diakhir artikel ini dan dapatkan secara gratis tanpa harus bayar.

Sesi race MotoGP Australia 2022 terhampar di Sirkuit Phillip Island, Australia.

Bagi para GP Mania yang ingin menyaksikan nonton live streaming MotoGP Australia 2022 bisa melalui link resmi yang tersedia.

Untuk nonton siaran langsung live streaming MotoGP Australia 2022 dan melihat pembalap kesayangan tampil melalui tayangan Trans7 dan streaming Vision Plus mulai pukul 08.00 WIB.

Jika nonton live streaming MotoGP Australia 2022 lewat TV online seperti Vision Plus akan dikenakan biaya langganan perbulan.

Baca Juga: Jadwal Live Streaming Trans7 Hari Ini Minggu 16 Oktober: Cek Jam Tayang MotoGP Australia 2022

Pada edisi seri MotoGP Australia 2022, pembalap asal Spanyol Jorge Martin akan mulai balapan dari urutan paling depan.

Posisi itu didapati setelah Jorge Martin keluar sebagai yang paling cepat mengalahkan kompatriot senegaranya Marc Marquez dengan selisih 0,013 detik pada babak kualifikasi.

Sang pebalap tim Pramac Racing ini memecahkan rekor Sirkuit Phillip Island pada sesi Q2 dengan 1:27,767, menumbangkan lap terbaik Jorge Lorenzo di trek Australia itu pada 2013, demi merasakan pole ketujuh dalam kariernya di kelas premier.

Sedangkan Marquez tampil kompetitif setelah menjadi pebalap tercepat dari tiga sesi latihan pertama.

Sang pebalap tim Repsol Honda, yang juga mencatatkan waktu di bawah rekor lama sirkuit, akan berbagi tempat di baris terdepan dengan Francesco Bagnaia dari tim Ducati yang finis P3, demikian laman resmi MotoGP.

Bagnaia, yang berjarak dua poin dari puncak klasemen, mendapat posisi start yang lebih menguntungkan ketimbang dua rivalnya yaitu Aleix Espargaro dan pemuncak klasemen Fabio Quartararo yang bakal berjajar di baris kedua di P4 dan P5.

Di Australia, perebutan gelar juara dunia juga semakin ketat saat lima pebalap teratas dipisahkan hanya 40 poin dengan tiga balapan tersisa.

Fabio Quartararo (Yamaha) memegang kendali klasemen dengan margin hanya dua poin`dari Francesco Bagnaia (Ducati).

Baca Juga: Viral Momen Jahil Jungkook BTS Buka Kancing Baju V BTS, ARMY: Taekook Menggemaskan

Sedangkan Aleix Espargaro menjadi tumpuan Aprilia dengan jarak 20 poin dari puncak, diikuti Enea Bastianini (Gresini) dengan jarak 39 poin, dan Jack Miller (Ducati) pada peringkat lima.

Sementara itu, Johann Zarco yang mendominasi dua sesi latihan pertama harus menyintas Q1 sebelum mengamankan P6 untuk Pramac.

Adapun keseruan dari balapan MotoGP Australia 2022 bisa disaksikan melalui siaran langsung live streaming di Trans7 dan Vision Plus dengan cara berlangganan berikut ini.

Pebalap tuan rumah, Jack Miller bakal menghibur para fan Australia saat menyerang dari P8, diapit duet pebalap VR46 Luca Marini dan Marco Bezzecchi yang melengkapi baris ketiga.

Bagi para GP Mania yang ingin nonton siaran langsung MotoGP Australia 2022 di Vision Plus, Anda bisa berlangganan paket premium terlebih dulu, dengan harga Rp10.000 per minggu, Rp30.000 per bulan, dan Rp200.000 per tahun.

Baca Juga: Jenderalnya Baru Dikeramasi Jokowi, Oknum Polisi Bermobil Dinas Pajero Sport Arogan di Jalan Viral di Medsos

Adapun cara berlanggana paket live streaming MotoGP 2022 di Vision Plus bisa dengan cara mengakses situs resmi visionplus.id atau unduh aplikasinya di play store / app store berikut:

1. Download dan Install aplikasi Vision Plus dan lakukan registrasi melalui nomor HP, akun email atau Facebook.

2. Silahkan untuk mengaktifkan paket premium.

Pilihan paket premium meliputi:

- Rp10.000 per minggu

- Rp30.000 per bulan

- Rp80.000 per 3 bulan

- Rp200.000 per tahun

4. Ketentuan pembayaran tersedia dalam berbagai pilihan.

5. Vision Plus menyiarkan seluruh rangkaian balapan MotoGP 2022, mulai dari FP1, FP2 hingga live race.

6. Selain melalui aplikasi, streaming MotoGP 2022 juga dapat diakses.

Live Streaming MotoGP Inggris 2022 di Trans7 dan Vision Plus berikut:

>> LINK STREAMING TRANS7

>> LINK MOTOGP

Artikel ini hanya informasi pembaca. SerangNews.com tidak bertanggung jawab atas kualitas siaran dan hak cipta yang berlaku. ***

Editor: Muh Iqbal Zikri

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah