Unggul Agregat, Arema FC Siap Terkam PSIS Semarang di Depan Aremania, Ini Prediksi Formasi Eduardo Almeida

- 11 Juli 2022, 12:39 WIB
Unggul Agregat, Arema FC Siap Terkam PSIS Semarang di Depan Aremania, Ini Prediksi Formasi Eduardo Almeida.
Unggul Agregat, Arema FC Siap Terkam PSIS Semarang di Depan Aremania, Ini Prediksi Formasi Eduardo Almeida. /Tangkap layar Instagram/@aremafcofficial//

SERANG NEWS- Unggul agregat 2-0, Arema FC siap terkam PSIS Semarang di depan Aremania, ini prediksi formasi Eduardo Almeida yang diturunkan di leg 2 semifinal Piala Presiden 2022, Senin 11 Juli 2022.

Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida diprediksi bakal menurunkan tim besutannya dengan formasi 4-3-3 yang tak jauh berbeda pada formasi di leg pertama saat bermain di kandang PSIS Semarang.

Arema FC diketahui sudah unggul agregat 2-0 atas PSIS Semarang lantaran menang di di leg 1 semifinal Piala Presiden 2022.

Saat itu, gol pertama Arema FC disumbang oleh pemain asing baru Singo Edan, Abel Camara di menit ke-78.

Baca Juga: Mahesa Jenar Tanpa Carlos Fortes Leg 2 Semifinal Piala Presiden 2022 Kontra Arema FC, Ini Sosok Penggantinya

Tak puas dengan keunggulan 1-0, Arema FC kembali melesakkan gol ke gawang PSIS Semarang di menit ke-88 lewat gol Gian Zola yang masuk sebagai pemain pengganti.

Oleh karena itu dengan agregat keunggulan Arema FC tersebut, PSIS Semarang harus meraih kemenangan dengan skor 3-0 atau 4-1 di kandang Arema FC sore ini.

PSIS Semarang bakal mendapat ujian kala bertandang ke Stadion Kanjuruhan Malang kontra Arema FC di leg 2 semifinal Piala Presiden 2022, Senin 11 Juli 2022.

Adapun kick off babak pertama pertandingan leg kedua Arema vs PSIS Semarang akan dimulai pukul 15.30 WIB.

Halaman:

Editor: Muh Iqbal Zikri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x