Masih Jalani Karantina, Robert Alberts Tak Bisa Dampingi Persib Bandung vs Bhayangkara FC

- 5 Februari 2022, 20:43 WIB
Robert Rene Alberts tidak damping laga Persib Bandung vs Bhayangkara FC.
Robert Rene Alberts tidak damping laga Persib Bandung vs Bhayangkara FC. /Tangkapan layar Instagram/@igpersib//


SERANG NEWS - Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts, tak bisa mendampingi timnya kala menjamu Bhayangkara FC.

Hal ini dikarenakan Pelatih Persib Robert Alberts sedang menjalani masa Karantina, setelah dinyatakan postif Covid-19.

Diketahui Persib Bandung merupakan tim yang pemainnya paling banyak terpapar virus Covid-19.

Dikabarkan ada 27 orang dari skuad Persib yang terpapar virus Covid-19, termasuk official dan pelatih.

Baca Juga: Bruno dan David da Silva Sembuh dari Covid-19, Laga Big Match Persib vs Bhayangkara FC Jadi Digelar?

Dokter atau tim medis Persib Rafi Ghani mengatakan, kondisi para pelatih saat ini semuanya bergejala, mulai dari ringan hingga salah satunya harus dirujuk ke rumah sakit untuk mendapat perawatan intensif. 

“Para pelatih terpapar, hasil pemeriksaan dinyatakan positif, sehingga tidak bisa menghadiri konferensi pres,” kata Rafi, dilansir SerangNews.com dari laman resmi klub, Sabtu 8 Febuari 2022.

Sedangkan satu orang yang tak bisa disebutkan namanya, harus menerima perawatan intensif di rumah sakit.

Baca Juga: Hadapi Bhayangkara FC, Persib Bertekad Kembali ke Puncak Klasemen

“Satu orang harus mendapat perawatan di rumah sakit, mohon doanya supaya bisa segera pulih,” ujarnya.

Halaman:

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah