Ronaldo Kwateh Patahkan Rekor Asnawi di Timnas Indonesia, Kurniawan Yulianto akan Rekrut ke Liga Italia?

- 31 Januari 2022, 12:49 WIB
Ronaldo Kwateh patahkan rekor Asnawi Mangkualam di Timnas Indonesia.
Ronaldo Kwateh patahkan rekor Asnawi Mangkualam di Timnas Indonesia. /PSSI/

"Saya sangat bersyukur pada Tuhan dan berterima kasih pada tim pelatih. Semoga saya bisa lebih baik lagi karena masih banyak yang harus diperbaiki," kata Ronaldo Kwateh dikutip SerangNews.com dari Youtube PSSI, Senin 31 Januari 2022.

Pemain kelahiran Yogyakarta ini mengaku sedikit gugup. Namun, dirinya terus berusaha melakukan hal yang terbaik.

"Pasti ada sedikit rasa gugup, namun semakin waktu rasa gugup tersebut hilang. Semoga berikutnya tidak lagi merasa gugup dan saya bisa lebih baik lagi," sambungnya.

Baca Juga: Ronaldo Kwateh dan Marselino Ferdinan, Dua Wonderkid Timnas Indonesia

Kendati demikian, Ronaldo bisa beradaptasi dengan permainan Timnas Indonesia. Bahkan, ia mencatatkan assist untuk gol yang dicetak Ricky Kambuaya.

Permainan keturunan Liberia ini juga cukup atraktif. Ia mampu menari-menari di atas lapangan hijau.

Salah satunya momen ketika Ronaldo melewati pemain belakang Timor Leste dengan cara mengolonginya. Sayang, sepakannya masih sedikit melebar di sisi kanan tiang gawang.

Penampilan apik Ronaldo diprediksi membuatnya akan bersinar di masa depan. Bahkan sangat berpotensi bisa bermain di luar negeri. Tak terkecuali di Liga Italia.

Baca Juga: Marselino Ferdinan Layak Bermain di Luar Negeri, Shin Tae-yong: Performa Timnas Indonesia akan Lebih Baik

Apalagi, saat ini ada salah satu legenda sepakbola Indonesia, Kurnaiawan Yulianto yang dipercaya sebagai asisten pelatih di Como 1907, yang baru saja promosi ke Liga Italia Seri B.

Halaman:

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah