Kenapa Persija Tak Secepat Persib dalam Umumkan Pemain Asing Terbaru di Bursa Transfer Liga 1?

- 21 Desember 2021, 13:02 WIB
Bursa transfer Liga 1 Persija dan Persib.
Bursa transfer Liga 1 Persija dan Persib. /Instagram @persija/

SERANG NEWS – Pergerakan mendapatkan sejumlah pemain dalam bursa transfer terus dilakukan tim-tim Liga 1.

Persib Bandung mungkin menjadi tim yang bergerak cukup cepat. Bahkan, jika dibandingkan dengan rival abadinya, Persija Jakarta.

Pergerakan Persib Bandung menang lebih cepat dan menterang dibadingkan Persija Jakarta.

Bagaimana tidak, sejak bursa transfer dibuka mulai 15 Desember 2021, Persib sudah mendapatkan dua pemain asing yang siap menjadi bagian skuat tim dalam menatap Liga 1.

Kedua pemain tersebut yakni David da Silva dan Bruno Cantahede yang sudah sama-sama diumumkan secara resmi ke publik.

Baca Juga: Soal Pengumuman Resmi Makan Konate Gabung Persija, Begini Penjelasan Bepe Terkait Bursa Transfer Liga 1

Manajemen Tim Persib Bandung memang sedang melakukan perombakan serius di lini serangnya.

Mereka tak segan mendepak pemain asing lainnya yang dinilai tidak bisa menampilkan performa terbaiknya. Sebutnya saja nama seperti Wander Luiz dan Geoffrey Castillion.

Dua pemain asal Brazil dan Belanda itu langsung didepak tim berjuluk Pangeran Biru karena minim kontribusi dalam putaran pertama BRI Liga 1.

Halaman:

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah