Siapa Ingat Profil Adriyanti Firdasari, Satu-satunya Tunggal Putri Indonesia Peraih Juara Indonesia Masters

- 11 November 2021, 12:47 WIB
Pebulutangkis tunggal putri Indonesia Adriyanti Firdasari, satu-satunya pemain tunggal putri peraih Indonesia Masters.
Pebulutangkis tunggal putri Indonesia Adriyanti Firdasari, satu-satunya pemain tunggal putri peraih Indonesia Masters. /Foto Dok. PB Djarum/

SERANG NEWS - Profil pebulutangkis Adriyanti Firdasari mungkin tak sefamiliar Susy Susanti atau Maria Kristi.

Tapi siapa yang mengira, nama Adriyanti Firdasari tercatat dalam sejarah kejuaraan badminton Indonesia Masters.

Soalnya, Adriyanti Firdasari menjadi satu-satunya pebulutangkis tungal putri Indonesia yang pernah meraih juara Indonesia Masters.

Baca Juga: 5 Fakta Tentang Indonesia Masters, Salah Satunya Minions Selalu Jadi Penyebab Kegagalan Hendra Setiawan

Raihan itu ditorehkan Adriyanti Firdasari pada Indonesia Masters 2021. Dalam All Indonesian Final, Firdasari berhasil mengalahkan juniornya sendiri, Ruselli Hartawan 21-14 dan 21-14.

Sebelumnya di babak semifinal, pebulutangkis yang kala itu duduk di rangking 37 dunia juga mengalahkan juniornya, Elysabeth Purwaningtyas dengan skor 21-12, 21-7.

Setahun kemudian, Firdasari memutuskan untuk gantung raket. Tepatya, saat gelaran Yonex-Sunrise Indonesian Masters 2015.

Sayangnya di pertandingan terakhirnya, Firdasari tak berhasil menorehkan memori manis. Dia harus mundur lantaran cedera lutut yang kerap menghantuinya kembali mendekapnya.

Baca Juga: Markus -Kevin Masih yang Terbanyak, Ini Daftar Juara Indonesia Masters dari Pertama Kali Digelar

Halaman:

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah