Momen Antonsen Tabrak Net saat Jonatan Christie Menang Dramatis dan Bawa Indonesia ke Final Thomas Cup 2020

- 17 Oktober 2021, 11:33 WIB
Anders Antonsen tabrak net saat hadapi Jonatan Christie di semifinal Thomas Cup 2020.
Anders Antonsen tabrak net saat hadapi Jonatan Christie di semifinal Thomas Cup 2020. /Tangkap layar Vidio.com/

Sebenanrny, Antonsen lebih diunggulkan daripada Jojo. Soalnya, secara rangking dia lebih unggul.

Kendari dari tujuh pertemuan sebelum semifinal Thomas Cup 2020, Jojo masih memegang keunggulan 4-3 atas Antonsen.

“Yang saya lihat di pertandingan tadi adalah dia (Antonsen) tegang. Pukulan-pukulan yang selalu menjadi andalannya malah tidak keluar karena saya jagain terus. Saya bisa mengontrol pertandingan,” tutur Jojo.

Jojo mengakui bahwa Denmark salah satu lawan berat bagi Indonesia. Selain memiliki tunggal putra yang kuat, mereka pernah kalahkan Indonesia di final Thomas Cup 2016.

“Kita tahu sebelum laga dimulai, Denmark diunggulkan untuk juara karena memiliki pemain-pemain tunggal yang tangguh. Meski begitu, kita juga memiliki ganda-ganda yang kuat. Sehingga kalau bisa mengalahkan salah satu pemain tunggal mereka, kita punya kesempatan menang,” kata Jojo.

Jonatan Christie cs masih harus berjuang di final Thomas Cup 2020 menghadapi juara bertahan China.

Pertandingan final Thomas Cup 2020 Indonesia vs China di Ceres Arena, Aarhus, Denmark hari ini, Minggu 17 Oktober 2021 akan disiarkan live TVRI dan live streaming Champions TV mulai pukul 18.00 WIB.***

Halaman:

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x