20 Tahun Bulutangkis Tunggal Putri Hampa Juara Indonesia Open, Ini Sosok Juara Terakhir

- 10 September 2021, 20:22 WIB
Ilustrasi bulutangkis: Indonesia Open
Ilustrasi bulutangkis: Indonesia Open /Pexels/ Vladislav Vasnetsov

Baca Juga: Bukan Pebulutakis Indonesia, Ini Sosok Panutan Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan di Bulutangkis

Laga final tersebut menjadi game paling sulit. Pasalnya, Ellen yang sudah unggul dua set, disamakan Wang Chen di set ketiga sehingga harus dipaksa bermain hingga set keempat.

Namun akhirnya, Ellen berhasil mengalahkkan Wang Chen dengan skor 7-5, 7-3, 5-7, 7-4, sekaligus memastikan diri sebagai juara Indonesia Open 2001. (saat itu aturan belum rally poin).

Juara Ellen di Indonesia Open ini, menjadi gelar terakhir yang didapatkan Indonesia di sektor tunggal putri.

Kendati, gelar juara itu melengkapi capaian Indonesia sebagai juara umum Indonesia Open 2001, yang behasil menyapu bersih semua sektor.

Ellen Angelani akshinya memutuskan pensiun sebagai pemain bulutangkis pada 2003 dan melanjutkan karirnya sebagai pelatih di PB Djarum Kudus.

Akankah Indonesia Open 2021 pada di Bali pada 23-28 November 2021 nanti, tunggal putri Indonesia bisa mengakhiri penantian panjang setelah 20 tahun hampa tanpa juara?***

Halaman:

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x