David Jacobs Sabet Medali Ketiga untuk Indonesia, Berikut Daftar Klasemen Sementara Paralimpiade Tokyo 2020

28 Agustus 2021, 16:35 WIB
David Jacobs, /NPC Indonesia

SERANG NEWS – David Jacobs berhasil menyabet medali perunggu di Paralimpiade Tokyo 2020.

Medali perunggu yang didapat melalui cabang olahraga para-tenis meja kelas 10 perorangan putra tersebut mejadi medali yang ketiga bagi Indonesia selama mengikuti turnamen Paralimpiade Tokyo 2020.

Sebelumnya, Lifter Indonesia, Ni Nengah Widiasih dan Sapto Yogo Purnomo yang berhasil menyumbang medali perunggu melalui cabang para atletik nomor 100 k kategori T37.

Tiga medali tersebut menempatkan Indonesia pada posisi ke-38 klasemen Paralimpiade Tokyo 2020 hingga pukul 15.00 WIB.

David Jacobs sebenarnya berpeluang untuk bisa meraih medali emas. Namun, langkahnya terhenti di semifinal kelas 10.

David Jacobs kalah kalah dari wakil Prancis Mateo Boheas di meja tiga Tokyo Metropolitan Gymnasium, Sabtu, dengan skor 2-3 (9-11, 8-11, 11-3, 11-5, 8-11).

Baca Juga: Profil dan Prestasi David Jacobs, Peserta Paralympic Cabang Tenis Meja Kelahiran Ujung Pandang

Meski kalah, David Jacobs dipastikan meraih perunggu. Sebab, Dewan Pengurus Komite Paralimpiade Internasional (IPC) menyetujui permintaan Federasi Tenis Meja Internasional (ITTF) untuk menghapus play-off tempat ketiga dan memberikan perunggu kepada semifinalis yang kalah.

Dengan begitu, David Jacobs meraih perunggu bersama wakil Montenegro Filip Radovid yang juga kalah dari unggulan pertama asal Polandia Patryk Chojnowski dengan skor 1-3 (11-13, 11-9, 4-11, 9-11).

Adapun Patryk Chojnowski dan Mateo Boheas berhak melaju ke final dan akan memperebutkan medali emas pada Minggu (29/8), seperti dilansir dari Antara.

Baca Juga: Profil David Jacobs, Karier dan Prestasi Atlet Tenis Meja Indonesia yang Akan Bertanding di Paralimpiade Tokyo

Berikut Klasemen Paralimpide Tokyo 2020

1. China 20 emas, 12 perak, 19 perunggu.

2. Inggris Raya 12 emas, 11 perak dan 13 perunggu.

3. RPC 10 emas, 7 perak dan 14 perunggu.

4. AS 9 emas, 6 perak dan 3 perunggu.

5. Australia 7 emas, 5 perak dan 8 perunggu.

6. Brasil 6 emas, 5 perak dan 9 perunggu.

.

.

38 Indonesia 0 emas, 1 perak dan 2 perunggu.

Demikian informasi seputar Paralimpiade Tokyo 2020

Editor: Muh Iqbal Zikri

Tags

Terkini

Terpopuler