Simak Ini 7 Khasiat Buah Lengkeng, Salah Satunya Bisa Atasi Insomnia

- 11 Desember 2021, 15:15 WIB
Ilustrasi Simak Ini 7 Khasiat Buah Lengkeng, Salah Satunya Bisa Atasi Insomnia.
Ilustrasi Simak Ini 7 Khasiat Buah Lengkeng, Salah Satunya Bisa Atasi Insomnia. /Unsplash/Isaac N.C.

SERANG NEWS – Insomnia kerap terjadi pada seseorang. Gangguan sulit tidur ini akan bisa berdampak kurang baik terhadap kesehatan tubuh.

Nah, buat sobat yang punya masalah dengan insomnia, bisa mencoba mengkonsumsi buah lengkeng sebagai alternatif untuk terapi.

Hal ini karena buah lengkeng memiliki kandungan nutrisi dan gizi yang melimpah, sehingga sangat sehat untuk dikonsumsi.

Buah lengkeng banyak dijumpai di Indonesia atau daerah tropis lainnya. Selain mudah didapat, buah lengkeng memiliki rasa yang manis dan segar. 

Baca Juga: Makan Buah Pepaya Setiap Hari Bantu Turunkan Berat Badan, Simak Penjelasannya Seperti Ini

Buah lengkeng sendiri memiliki bentuk yang bulat-bulat kecil, dengan biji yang berwarna hitam pekat.

Buah lengkeng memiliki daging yang empuk, dan buah ini hampir mirip dengan buah leci. Namun perbedaan dari luarnya, lengkeng memiliki kulit yang coklat.

Selain memiliki rasa yang manis, buah lengkeng juga memiliki banyak khasiat untuk tubuh kita, salah satu khasiat yang mungkin telah kita ketahui dari buah lengkeng adalah memperkuat tulang.

Kendati demikian ternyata banyak khasiat lain yang tersimpan dalam buah lengkeng, yang baik untuk dikonsumsi setiap hari. 

Baca Juga: Buah Apa yang Dimaksud dr Zaidul Akbar Bikin Wajah Glowing dan Flek Hitam Hilang, Ini Bocorannya

Dikutip dari beragama sumber, berikut tujuh khasiat dari buah lengkeng:

1. Memperkuat tulang

buah kelingking ternyata memberikan manfaat untuk kesehatan tulang. Pasalnya, dalam buah ini terdapat kandungan mineral seperti kalsium, fosfor, dan zat besi yang berperan penting dalam mempertahankan kekuatan dan kesehatan tulang.

2. Membantu menurunkan berat badan

Anda juga bisa mendapatkan khasiat untuk membantu menurunkan berat badan dari mengonsumsi buah kelengkeng. Pasalnya, buah ini memiliki kandungan kalori yang rendah sehingga cukup efektif untuk membantu menurunkan berat badan.

3. Menjaga kesehatan jantung

Buah kelengkeng yang kaya akan kandungan vitamin C dapat membantu Anda menjaga agar jantung tetap sehat.

Vitamin C yang berperan sebagai antioksidan dapat membantu mengurangi kekakuan pada pembuluh darah arteri, salah satu penyebab dari berbagai penyakit jantung. 

Baca Juga: Tips Mendapatkan Wajah Glowing ala dr Zaidul Akbar, Syaratnya Cuma Rutin Makan Biji Buah Ini

4. Membantu mengatasi Insomnia

Buah ini dapat membantu memberikan efek ketenangan pada saraf dan mencegah rasa lelah berlebihan, mengonsumsi buah ini mungkin dapat membantu Anda mengatasi gangguan tidur akibat stres seperti insomnia.

5. Mencegah penuaan dini

Para ahli menduga bahwa kandungan antioksidan pada buah kelengkeng yang dapat menetralkan radikal bebas dalam tubuh ternyata juga dapat membantu mencegah penuaan dini. Buah kelengkeng memiliki manfaat untuk mengurangi kerutan, bintik hitam, dan bekas jerawat pada wajah. 

Baca Juga: Konsumsi Buah Ini secara Rutin, dr. Zaidul Akbar: Bisa untuk Membersihkan Paru-paru

6. Meningkatkan kesehatan otak 

Manfaat yang juga bisa Anda dapatkan dari mengonsumsi buah kelengkeng adalah meningkatnya kesehatan otak. Ya, buah ini diduga dapat membantu mencegah penyakit Parkinson karena dapat melindungi otak dari kerusakan.

7. Mengatasi efek radikal bebas

Kelengkeng adalah salah satu buah yang kaya akan kandungan asam galat dan asam elagat.

Keduanya adalah antioksidan yang berperan penting dalam melawan radikal bebas pada tubuh. Jumlah radikal bebas yang terlalu banyak dapat memicu kerusakan penyakit dan timbulnya penyakit.

Dengan banyaknya khasiat yang ada dalam buah lengkeng, maka kita dapat mengkonsumsi buah lengkeng setiap hari agar tetap sehat.***

Editor: Kiki

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah