6 Dampak Buruk Akibat Tidak Mandi Sore, Nomor Tiga Paling Mengerikan

10 Mei 2022, 13:11 WIB
6 Dampak Buruk Akibat Tidak Mandi Sore, Nomor Tiga Paling Mengerikan /Pixabay/Wilkernet/

SERANG NEWS - Inilah enam dampak buruk akibat tidak mandi sore. Nomor tiga paling mengerikan.

Mandi adalah salah satu aktivitas penunjang kebersihan dan kesehatan tubuh.

Telah disarankan oleh para ahli bahwa tubuh kita membutuhkan mandi minimal 2 kali dalam sehari.

Pertama mandi pagi ketika bangun tidur untuk menghilangkan sisa keringat dannbau badan saat tidur.

Kedua mandi sore setelah seharian melakukan aktivitas seperti bekerja, sekolah dan lain-lain.

Keduanya ini penting, baik mandi pagi ataupun mandi sore. Tetapi, ada beberapa orang yang sesekali mungkin merasa malas untuk mandi.

Padahal mandi memiliki banyak manfaat selain kebersihan, mandi juga dapat membuat tubuh rileks.

Baca Juga: 11 Manfaat Buah Pepaya Bagi Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Bisa Kurangi Risiko Kanker

Terutama mandi sore, setelah beraktivitas seharian tubuh kita buruh relaksasi untuk membuat otot-otot nyaman.

Keputusan untuk tidak mandi sore juga dapat menimbulkan dampak buruk bagi tubuh.

Apa saja dampak buruk ketika kita malas atau tidak mau mandi sore?

Berikut telah dirangkum oleh Serang News dari akun oksehat, 6 dampak buruk tidak mandi sore:

1. Kotoran menempel lebih lama

Aktvitas yang kamu lakukan selama seharian di lingkungan luar rentan akan kuman dan debu.

Kuman dan debu pasti menempel pada pakaian serta tubuh.

Maka dari itu kamu perlu mandi sore untuk membersihkan dari kuman dan debu yang menempel.

Justru jika kamu tidak mandi sore kuman dan debu akan menempel lebih lama.

Kotoran yang menempel tersebut dapat menganggu kesehatan tubuh dan menimbulkan penyakit.

Baca Juga: Tips dan Manfaat Lari Pagi Bagi Kesehatan Menurut dr Zaidul Akbar, Bisa Cegah Jantung dan Stroke

2. Gatal-gatal dan Sudah Tidur

Kuman yang menempel pada tubuh dan tidak dibersihkan akan menimbulkan gatal-gatal.

Dengan rasa gatal pada tubuh, sudah dipastikan kamu akan sulit untuk tidur di malam hari.

Dampak ini akan berlanjut dan menimbulkan banyak dampak lain akibat kurang tidur.

3. Lebih Mudah Stress dan Depresi

Stress dan depresi dapat timbul akibat otot dan saraf di dalam tubuh menegang akibat rasa lelah.

Mandi sore dapat jadi sarana untuk relaksasi otot dan saraf setelah seharian beraktivitas.

Itu sebabnya kamu tidak boleh melewatkan mandi sore.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Capricorn, Aquarius, Pisces Hari Ini 3 Mei 2022: Karier, Asmara, Kesehatan, Siapa Beruntung?

4. Menyebabkan Bau Badan

Bakteri yang menempel pada tubuh menyebabkan timbul bau badan.

Setelah seharian pasti badan sudah penuh keringat dan bakteri.

Bakteri dan keringat yang menempel jika tidak dibersihkan maka akan menumpuk dan memicu bau badan.

Jadi pastikanlah kamu mandi sore.

5. Menyebabkan Kurang Bersemangat

Tidak mandi sore akan membuat kamu kurang bersemangat karena rasa lelah yang tidak hilang den menumpuk.

Tidak mandi sore juga membuatmu wajah kusut dan lesu.

Dengan mandi sore maka tubuh akan membuat rasa lelah hilang dan tubub kembali segar.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries, Taurus, Gemini Hari Ini Minggu 30 April 2022: Kesehatan, Karier, Asmara dan Keuangan

6. Suhu Tubuh Meningkat

Setelah beraktivitas seharian membuat suhu tubuh seseorang meningkat, apalagi bagi mereka yang banyak beraktivitas di luar ruangan.

Paparan sinar matahari akan semakin meningkatkan suhu tubuh.

Biasanya hal ini akan berdampak pada kesehatan, misalnya kamu akan jadi mudah mengalami mimisan.

Demikian 6 dampak buruk tidak mansi sore bagi tubuh.

Usahakan lakukan mandi sore rutin agar terhindar dari dampak-dampak tersebut.

Selain itu, mandi sore membuat tubuh menjadi lebih sehat dan segar.***

 

Editor: Muh Iqbal Zikri

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler