Jualan Pisang Geprek, Mahasiswa UIN Lampung Kantongi Omzet Rp5 Juta Perbulan

- 8 November 2020, 00:13 WIB
 Pisang geprek Nyam-Nyam/istimewa
Pisang geprek Nyam-Nyam/istimewa /

 

 

SERANGNEWS.COM –Pisang geprek Nyam-Nyam yang berlokasi di Jalan KH Hasyim Ashari ini sudah tidak asing untuk penikmat cemilan di kota Tangerang.

UMKM yang dikelola oleh Cindy Febria Ghozali ini menawarkan produk cemilan makanan dengan bahan dasar pisang.

“Mulanya saya ingin menjual pisang geprek seperti yang ada di Lampung dan Jogja yang menggunakan sambel. Tapi karena saya berjualan di Kota Tangerang dan menyesuaikan sehingga saya ganti dengan selai,” ujar Cindy, Sabtu 7 Oktober 2020.

Baca Juga: UMKM Pilar Ekonomi Nasional: Ayo Tampilkan Produk UMKM secara Gratis di Serangnews.com

Meksi baru berdiri pada 1 Februari 2020, usaha yang baru dirintisnya  ini meraih omzet hingga Rp5 juta perbulan.

 Pisang geprek Nyam-Nyam/Istimewa
Pisang geprek Nyam-Nyam/Istimewa

Mahasiswa UIN Raden Intan Bandar Lampung ini sengaja menggunakan pisang sebagai bahan dasar jualannya.

Halaman:

Editor: Adi R


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x