Lebaran 2022 Tanggal 2 Atau 3 Mei? Ini Jadwal, SIARAN LANGSUNG Hasil Sidang Isbat Penetapan 1 Syawal 1443 H

- 1 Mei 2022, 16:20 WIB
Lebaran 2022 Tanggal 2 Atau 3 Mei? Ini Jadwal, SIARAN LANGSUNG Hasil Sidang Isbat Penetapan 1 Syawal 1443 H
Lebaran 2022 Tanggal 2 Atau 3 Mei? Ini Jadwal, SIARAN LANGSUNG Hasil Sidang Isbat Penetapan 1 Syawal 1443 H /Kemenag

SERANG NEWS – Berikut informasi seputar Lebaran Idul Fitri 2022 tanggal 2 Mei atau 3 Mei 2022. Dilengkapi juga dengan hasil sidang isbat dan siaran langsung Hasil Sidang Isbat penetapan 1 Syawal 1443 H.

Jika tidak ada perubahan jadwal maka siaran langsung sidang isbat penetapan kapan 1 Syawal 1443 H atau Lebaran Idul Fitri 2022 akan digelar hari ini Minggu 1 Mei 2022.

Pemerintah melalui Kementerian Agama akan menggelar Sidang Isbat penentuan 1 Syawal 1443 H dilaksanakan di Auditorium HM Rasjidi Kemenag.

Dikutip dari situs resmi Kemenag bahwa proses sidang isbat akan dimulai pukul 17.00 WIB.

Rangkaian sidang Isbat Idul Fitri penentuan 1 Syawal 1443 H akan dimulai dengan pemaparan posisi hilal oleh tim Unifikasi Kalender Hijriah Kemenag.

Sidang Isbat ini untuk mengkonfirmasi hasil pengamatan tim di 99 lokasi yang ditetapkan.

Sidang Isbat akan digunakan untuk mempertimbangkan informasi awal berdasarkan hasil perhitungan secara astronomis (hisab) dan hasil konfirmasi lapangan melalui mekanisme pemantauan (rukyatul) hilal.

 Baca Juga: LINK LIVE STREAMING Sidang Isbat Idul Fitri 2022, Penetapan 1 Syawal Menurut Pemerintah, Muhammadyah dan NU

Pada tanggal 29 Ramadan 1443 H atau Minggu, 1 Mei 2022, tinggi hilal mencapai antara 4 derajat 0,59 menit sampai 5 derajat 33,57 menit dengan sudut elongasi antara 4,89 derajat sampai 6,4 derajat.

Halaman:

Editor: Muh Iqbal Zikri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x