Penuh Suka Cita, Warga Tanggul Kota Serang Sambut Puasa Ramadhan 2023 dengan Pawai Obor

19 Maret 2023, 01:04 WIB
Warga Tanggul Cimuncang mengikuti pawai obor menyambut puasa Ramadhan, Sabtu 18 Maret 2023. /Tim SerangNews.com/

SERANG NEWS - Warga Lingkungan Tanggul, Cimuncang, Kota Serang, Provinsi Banten menyambut penuh suka cita Puasa Ramadhan 2023 dengan pawai obor.

Pawai obor dilangsungkan dari depan Gapura masjid Jami Al Ittihad, Tanggul dan beberapa darah di Kota Serang, Sabtu 18 Maret 2023.

Ratusan warga mengikuti pawai obor menyambut Puasa Ramadhan 2023 dengan penuh suka cita dan antusias yang tinggi.

Baca Juga: Rahasia Doa Jelang Ramadhan 1444 Hijriah, Ustadz Adi Hidayat Sarankan Baca Ini Ketika Masuk Hari Pertama Puasa

Kegiatan pawai obor dimulai setelah menunaikan sholat Isya berjamaah di masjid. Dengan rapi, peserta pawai berbaris sambil memegang obor kemudian berjalan mengelilingi jalan di Kota Serang sesuai komando panitia.

Kegiatan tahunan ini pun disambut antusias masyarakat Linkungan Tanggul, Kota Serang. Bahkan seluruh masyarakat dan majlis ta'lim mengikuti kegiatan pawai obor ini.

Tak hanya ratusan warga yang membawa obor, pawai ini juga iringi dengan irama terbang rudat dan Terbang gede.

Baca Juga: 15 Link Twibbon Ramadhan 2023 Dilengkapi Cara Membuat dan Bagikan ke Sosmed WA IG dan FB Langsung Klik Gratis

Dengan penuh semangat, mereka berjalan sambil berdzikir dan bersholawat nabi dengan kondisi rasa lelah.

Tak hanya peserta pawai obor, warga sekitar yang mihat juga banyak yang mengabadikan momen tersebut ini menggunakan foto/video dari handphone mereka masing-masing.

Ramainya peserta pawai obor, membuat lalu lintas sempat padat merayap. Apalagi begitu banyaknya peserta pawai obor ini dan banyak juga panitia yang mengatur lalu lintas.

Salah seorang peserta pawai, Lili, mengaku antusias dengan pawai obor ini. Bahkan ia sengaja datang untuk mengikutinya.

Baca Juga: Rahasia Doa Jelang Ramadhan 1444 Hijriah, Ustadz Adi Hidayat Sarankan Baca Ini Ketika Masuk Hari Pertama Puasa

Perempuan berusia 38 tahun ini, mengaku jika ada acara pawai obor dalam menyambut bulan suci Ramadhan maupun tahun baru Islam selalu ikut serta.

"Senang sekali, yang saya tunggu acara pawai obor ini setiap mau bulan puasa, saya selalu ikut meramaikannya" katanya.

Menurutnya, pawai obor menjadi salah satu warga menyurahkan suka citanya menyabut bulan suci Puasa Ramadhan.

Baca Juga: Jadwal Imsak dan Buka Puasa Ramadhan 2023 Sebulan Penuh Untuk Kabupaten Serang Beserta Waktu Sholat 5 Waktu

"Kan kalau mau puasa kita harus bahagia. Nah ini salah satu cara kami mengungkapkan bahagianya kami atas datangnya Ramadhan," ucapnya.

Rute pawai obor ini dimulai dari halaman masjid Jami Al Ittihad Lingkungan Tanggul. Kemudian ke Cikepuh, Kebaharan Dukuh, Kebaharan Nuris, Lopang cilik, Calung, Lopang gede, Domba, dan Kaliwadas.

"Kita berharap puasa Ramadhan 2023 mendapat berkahnya. Dan kegiatan ini juga membuat kita siap untuk beribadah mengarap ridho Allah," ujar warga penuh bangga menyabut puasa.***

Editor: Ken Supriyono

Tags

Terkini

Terpopuler