Ngeri, PSIS Semarang Lolos Perempat Final Piala Presiden 2022 Tanpa Kekalahan, Berikut Korban Mahesa Jenar

- 25 Juni 2022, 15:15 WIB
Ngeri, PSIS Semarang Lolos Perempat Final Piala Presiden 2022 Tanpa Kekalahan, Berikut Korban Mahesa Jenar.
Ngeri, PSIS Semarang Lolos Perempat Final Piala Presiden 2022 Tanpa Kekalahan, Berikut Korban Mahesa Jenar. /Tangkap layar Instagram/@psisfcofficial//

SERANG NEWS- Babak penyisihan grup A Piala Presiden 2022 disapu bersih oleh PSIS Semarang tanpa kekalahan.

Laskar Mahesa Jenar pun dipastikan lolos ke babak perempat final dengan status juara grup A Piala Presiden 2022 usai membantai PSS Sleman dengan skor telak 5-2 pada Jumat 24 Juni 2022 kemarin.

Hebatnya lagi sapu bersih PSIS Semarang di Piala Presiden 2022 itu dilakukan tanpa kekalahan dari tim lainnya di grup A.

Pertandingan pertama vs Persita Tangerang, PSIS Semarang menang telak dengan skor 6-1.

Baca Juga: Ogah Ketemu Persib, Laskar Mahesa Jenar Juara Grup A, Ini Lawan PSIS di Perempat Final Piala Presiden 2022

Selanjutnya pada pertandingan kedua, PSIS Semarang vs Dewa United berkahir dengan skor imbang 2-2.

Sedangkan lawan Persis Solo berhasil menang 2-1, dan terbaru kontra PSS Sleman, PSIS Semarang menang 5-2.

Tak hanya itu, PSIS Semarang juga dipastikan menjadi satu-satunya tim yang berhasil meraih tiga kemenangan di Piala Presiden 2022.

Kiprah PSIS Semarang di babak penyisihan grup Piala Presiden 2022 terbilang cukup agresif.

Halaman:

Editor: Muh Iqbal Zikri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah