Live Streaming Final Indonesia Masters 2022 Hari Ini: Apriyani/Fadia vs Ganda Putri Unggulan China

- 12 Juni 2022, 12:07 WIB
Live Streaming Final Indonesia Masters 2022: Apriyani/Fadia vs ganda putri unggulan China
Live Streaming Final Indonesia Masters 2022: Apriyani/Fadia vs ganda putri unggulan China /Twitter/@UNABadminton

SERANG NEWS – Pasangan ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti bersiap berjuang untuk menjadi juara Indonesia Masters 2022.

Apriyani/Fadia akan berjuang di babak final Indonesia Masters 2022 menghadapi pasangan China Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, yang merupakan unggul satu dunia.

Pertandingan Apriyani/Fadia vs Chen/Jia di Istora Senayan Jakarta akan disiarkan langsung MNCTV pada Minggu 12 Juni 2022.

Siaran langsung atau live streaming final Indonesia Masters 2022 dapat diakses melalui TV Online MNCTV via RCTI+ mulai pukul 12.00 WIB.

Baca Juga: Link Live Streaming Gratis Fajar/Rian vs Liang/Wang Final Indonesia Masters 2022 di TV Online MNCTV Hari Ini

Apriyani/Fadia lolos ke final setelah mengalahkan pasangan ganda putri unggulan Malaysia TAN Pearly/Thinaah Muralittaran.

Pasangan Apriyani/Rahayu menang secara dramatis melalui permainan rubber game 21-23, 21-14, 21-14.

Sejak awal gim pertama pertandingan sudah berjalan alot dan ketat. Kedua pemain saling melakukan jual beli serangan.

Baca Juga: Jadwal Final Indonesia Masters 2022 Live RCTI, Fajar/Rian dan Apriyani/Fadia Main Jam Berapa

Perlahan angka juga sangat ketat. Mereka bergantian mendapatkan poin dengan rally-rally panjang di diperagakan kedua pasangan.

Puncaknya ketika memasuki akhir gim pertama. Pasangan Indonesia tertinggal dua angka dari Tan/Thinaah. Namun, wakil Malaysia akhirnya bisa menang di gim pertama.

Pasangan Indonesia akhirnya mendapatkan momentum untuk bisa berbalik unggul di gim kedua.

Meraka terus menekan pertahanan sang lawan. Setelah memanfaatkan momentum keunggulan dengan baik, mereka memaksa wakil Malaysia untuk bermain rubber game dengan kemenangan 21-14.

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2022: Indonesia Punya Apriyani/Fadia dan Fajar/Rian, China Dominasi Wakil di Final

Memasuki gim penentu, lagi-lagi pasangan Malaysia lebih dulu mendapatkan angkanya. Mereka mencoba menekan sejak awal gim.

Sayangnya, pertahanan Apriyani/Fadia sekarang lebih kokoh. Mereka mampu mengembalikan dan melakukan serangan balik.

Keunggulan pun didapatkan di interval gim dengan skor 11-7. Momentum itu membangkitkan semangat juang Apriyani/Rahayu.

Meski harus jatuh bangun dengan tenaga yang tersisa, pasangan yang meraih juara SEA Games ini akhirnya menutup kemenangan gim ketiga dengan skor 21-14.

Baca Juga: Jatuh Bangun, Apriyani/Fadia Menang Comeback dan Pastikan Tiket Final Indonesia Masters 2022

Sementara itu, pasangan China Chen Qing Chen/JIA Yi Fan lolos dengan kemenangan atas wakil Korea Selatan Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong.

Pertandingan final Indonesia Masters 2022 akan berlangsung besok, Minggu 12 Juni 2022 mulai pukul 12.00 WIB dengan KLIK DI SINI.

Jadwal Final Indonesia Masters 2022 Mulai 12:00 PWIB

XD: Thom Gicquel/Delphine Delrue (Prancis) vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China)

MS: Viktor Axelsen (Denmark) vs Chou Tien Chen (China Taipei)

WS: Chen Yu Fei (China) vs Ratchanok Intanon (Thailand)

WD: Chen Qing Chen/JIA Yi Fan (China) vs Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia).

MD: Liang Wei Keng/Wang Chang (China) vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia).***

 

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah