Indonesia U-23 Tak Diperkuat Asnawi Mangkualam Jelang Kontra Thailand U-23, Ini Alasannya

- 18 Mei 2022, 17:19 WIB
Asnawi Mangkualam dipastikan absen membela Timnas Indonesia di laga semifinal SEA Games 2021 melawan Thailand.
Asnawi Mangkualam dipastikan absen membela Timnas Indonesia di laga semifinal SEA Games 2021 melawan Thailand. /instagram.com/@asnawi_bhr/

Dengan hasil tersebut, Anak asuh Shin Tae Yong mengemas tiga kemenangan dan satu kekalahan dari empat pertandingan.

Di kubu Thailand U-23, anak asuh Mano Polking mampu taklukan Laos U-23 debgan skor tipis 1-0.

Kemenangan tersebut Thailand dapatkan dari skema gol bunuh diri yang dilakukan bek Laos U-23.

Sebagaimana diketahui, Mano Polking menurunkan pemain lapis keduanya untuk melakoni pertandingan terakhir babak penyisihan grup B melawan Laos U-23.

Pada pertandingan semifinal yang akan berlangsung Kamis, 19 Mei 2022, pasukan Garuda Muda dipastikan tidak akan diperkuat bek kanan andalannya, Asnawi Mangkualam.

Shin Tae Yong menyebut bahwa Asnawi tidak akan turun ketika Indonesia U-23 berjumpa dengan Thailand U-23 karena akumulasi kartu kuning.

"Jadi untuk Asnawi tidak bisa dimainkan karena akumulasi kartu kuning," ucap Shin Tae-yong dikutip SerangNews.com dari Antara.

Baca Juga: 3 Kabar Baik untuk Masa Depan Timnas Indonesia, Kedatangan Elkan Baggot dan Dua Pemain Internasional?

Dua kartu kuning pemain Ansan Greener itu didapat ketika melawan Filipina di matchday ketiga dan Myanmar di matchday keempat.

Pelatih asal Korea Selatan itu kemungkinan besar akan menggunakan jasa Ilham Rio Fahmi untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Asnawi Mangkualam di sisi kanan.

Halaman:

Editor: Muh Iqbal Zikri

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah