Pertandingan Persib Bandung vs Bhayangkara FC Jadi Laga Terakhir, Beckham Putra: sebuah Kehormatan

- 8 Februari 2022, 11:07 WIB
Pemain Persib Bandung, Beckham Putra fokus di Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-23 2022 di Kamboja.
Pemain Persib Bandung, Beckham Putra fokus di Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-23 2022 di Kamboja. /Instragram.com/@beckham_put7/

SERANG NEWS – Laga Persib Bandung vs Bhayangkara FC kemungkinan menjadi pertandingan terakhir Beckham Putra di BRI Liga 1 Februari 2022.

Soalnya, Beckham Putra harus meninggalkan skuad Persib Bandung dan bergabung dengan Timnas Indonesia untuk menjalani training center untuk persiapan Piala AFF U-23.

Bekham Putra dan skuad Timnas Indonesia U-23 lainnya dijadwalkan akan terbang ke Kamboja pada 10 Februari 2022 kemudian melakoni turnamen yang berlangsung mulai 14 hingga 26 Februari 2022.

Pemain berusia 20 tahun yang berposisi sebagai gelandang serang memang bermain cukup baik. Sayang di laga terakirnya bersama Persib Bandung harus menelan kekalahan dari Bhayangkara FC dengan skor 0-1.

Baca Juga: Daftar Pemain Persib Bandung di Timnas Indonesia Piala AFF U-23, Beckham Putra dan Kakang Rudianto Kejutan

Kini, Beckham Putra bersama 29 pemain lainnya tengah menjalani pemusatan latihan bersama Tim Nasional U-23 Indonesia di Bali.

Beckham mengaku dalam keadaan baik dan punya motivasi berlipat untuk mengikuti latihan bersama tim asuhan Shin Tae-yong.

Pemain bernomor punggung 7 tersebut berharap bisa berkontribusi banyak untuk mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.

Baca Juga: Dicoret dari Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2022, Ini Hobi Ricky Kambuaya di Luar Lapangan Hijau

Halaman:

Editor: Ken Supriyono

Sumber: Persib ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah