The Daddies, Minions dan Fajar/Rian Tanding Hari Ini, Siapa Lolos Semifinal French Open 2021?

- 29 Oktober 2021, 18:05 WIB
Ganda putra Indonesia Mohamad Ahsan/Hendra Setiawan dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya.
Ganda putra Indonesia Mohamad Ahsan/Hendra Setiawan dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya. /Instagram @king.cayra

SERANG NEWS - Tiga ganda putra Indonesia masuk sebagai unggulan di turnamen badminton French Open 2021.

Ketiganya adalah Minions Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, The Daddies Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan dan Fajar Alfian/Mohammad Ahsan.

Ganda putra Indonesia ini akan kembali melanjutkan perjuangannya di babak perempar final untul bisa melaju ke semifinal French Open 2021.

Baca Juga: Jadwal Perempat Final French Open 2021 Pemain Indonesia Hari Ini Jumat 29 Oktober 2021 Live TVRI dan Vidio

Marcu/Kevin sebelumnya berhasil mengalahkan ganda putra Jerman Mark Lamfuss/Marvin Seidel dalam permainan dua set langsung 21-19, 21-16.

Pasangan nomor satu dunia ini di babak perempat final French Open 2021 akan menghadapi wakil Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Ganda unggulan kedua Hendra/Ahsan sebelumnya melaju ke perempat final dengan mengalahkan wakil China Taipei Lu Ching Yao/Yang Po Han.

Baca Juga: Jam Main dan Link Live Streaming The Daddies Hendra/Ahsan vs Ko/Shin di Perempat Final French Open 2021

Kedua pasangan bemain sengit dalam permainan rubber game, sampai akhirnya Hendra/Ahsan menang dengan skor 21-16, 14-21, 21-15.

The Daddies akan ditantang ganda putra Korea Selatan Ko Sung Hyun/Shin Baekcheol untuk bisa memesan tiket semifinal French Open 2021.

Sementara itu, pasangan Fajar/Rian yang menghuni rangking 7 BWF, dan menjadi unggulan ketiga French Open, berhasil melaju ke perempat final dengan mengalahkan Christo Popov/Toma Junior Popov.

Fajar/Rian berhasil mengalahkan wakil tuan rumah Prancis itu dalam permainan dua set langsung, 21-12, 21-13.

Baca Juga: Jam Tayang Praveen/Melati vs Tang/Tse di French Open 2021, Lengkap Head to Head dan 5 Pertandingan Terakhir

Pasangan Indonesia ini dihadang wakil Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, yang sama-sama berburu tiket semifinal French Open 2021.

Diketahui, Hoki/Kobayashi adalah pebulutangkis yang berhasil menjadi juara Denmark Open 2021 di nomor ganda putra.

Untuk itu, Fajar/Rian harus mewaspdai dua pemain Negeri Sakura yang sedang memiliki semangat tinggi dalam turnamen tersebut.

Tak terkecuali, bagi pasangan Marcus/Kevin dan Hendra/Ahsan. Jika mereka semua menang, maka tak menutup kemungkinan akan terjadi final All Indonesia di French Open 2021.

Baca Juga: Prancis Open 2021 Berpotensi Final All Indonesia, tapi The Daddies vs The Babbies akan Bentrok di Awal

Jadwal Pertandingan Perempat Final French Open 2021:

Court 1:
19:00 WIB : Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Tang Chun Man/Tse Yung Set (Hongkong)

22:20 WIB : Shesar Hiren Rhustavito vs Kento Momota (Jepang)
23.40 WIB : Fajar Alfian/Rian Ardianto vs Takuro Hoki/Yoga Kobayashi (Jepang)

Court 2
20:15 WIB Mohammad Ahsan/Hendra Setiasan vs Ko Sung Hyun/Shin Baekcheol (Korea Selatan)

Court 3
21:20 WIB : Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto vs Kim Soyeong/Kong Heeyong (Korea Selatan)
23:20 WIB : Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Ong Yen Sin/Teo Ee Yi (Malaysia).

Pertandingan French Open 2021 dapat disaksikan melalui live TVRI atau live streaming UseeTV, Vidio.com, Champions TV dan YouTube BWF mulai pukul 19.00 WIB.***

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah