Akane Yamaguchi Patahkan Rekor Kemenangan Greoria di Uber Cup 2020, Indonesia Tertinggal 0-1 dari Jepang

- 12 Oktober 2021, 19:17 WIB
Gregoria Mariska Tunjung vs Akane Yamaguchi di Uber Cup 2020.
Gregoria Mariska Tunjung vs Akane Yamaguchi di Uber Cup 2020. /Twitter @INABadminton/

Hanya saja, wakil tunggal putri Jepang terus unggul dalam mendapatkan poinnya. Ia pun berhasil mengguli Gregoria dengan skor 5-11 di interval gim pertama.

Usai jeda, Akane masih melanjutkan keunggulannya. Dengan rally panjang dan penempatan bolanya cukup merepotkan wakil Indonesia.

Pebulutangkis rangking 5 dunia itu menyudahi gim pertama dengan keunggulan 21-7 dalam waktu 13 menit.

Memasuki gim kedua, Gregoria mendapatkan dua poin beruntun sebelum akhirnya Akane mendapatkan poin pertamanya.

Baca Juga: Akses Link Live Streaming Thomas dan Uber Cup via Champions TV, Nonton Siaran Langsung Badminton TVRI

Namun setelah itu, Akane pun membalasnya dan menyamakan kedudukan menjadi 3-3. Bahkan ia berhasil mengembalikan keadaan menjadi 3-4 sebelum kembali disamakan lagi menjadi 4 sama.

Gregoria berhasil unggul lagi, sebelum terjadi beberapa kali poin yang sama pada poin 5-5, 6-6, 7-7, 8-8.

Setelah melalui pperebutan angka yang cukup ketat, akhirnya Akane berhasil unggul 8-11 pada interval gim kedua.

Baca Juga: Head To Head Indonesia vs Jepang di Uber Cup 2020, Ujian Gregoria dan Putri KW cs Menjadi Juara Grup A

Tertinggal beberapa poin, Gregoria mencoba mengejar saat kedudukan berada poin 11-14.

Halaman:

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah