Update Profil, Karier, IG Greysia Polii, Pebulutangkis Ganda Putri Indonesia Raih Emas di Olimpiade Tokyo 2020

- 2 Agustus 2021, 20:45 WIB
Update Profil, Karier, IG Greysia Polii, Pebulutangkis Ganda Putri Indonesia Raih Emas di Olimpiade Tokyo 2020
Update Profil, Karier, IG Greysia Polii, Pebulutangkis Ganda Putri Indonesia Raih Emas di Olimpiade Tokyo 2020 /Tangkapan layar Instagram/@greyspolii//

SERANG NEWS- Kabar baik untuk Indonesia di ajang Olimpiade Tokyo 2020, pasangan ganda putri bulu tangkis Indonesia, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu berhasil meraih emas usai menumbangkan pasangan China, Senin 2 Agustus 2021.

Diketahui, Olimpiade Tokyo ini merupakan Olimpiade ketiga sepanjang karir Greysia Polii.

Sebelumnya Greysia Polii tampil di Olimpiade London 2012 berpasangan dengan Meiliana Jauhari.

Baca Juga: Perjalanan Karir Greysia Polii, Peraih Medali Emas Bersama Apriyani Rahayu di Olimpiade Tokyo 2020

Sementara pada Olimpiade Rio 2016, Greysia Polii kembali tampil dengan pasangan berbeda, yakni Nitya Krishinda Maheswari.

Pencapaian Greysia Polii tahun ini merupakan yang tertinggi, karena menembus babak final Olimpiade Tokyo 2020 dan berhasil kalahkan pasangan China, Jia Yi Fan dan Chen Qing Chen, yang merupakan peringkat satu dunia.

Sedangkan Greysia Polii dan Apriyani Rahayu menduduki peringkat 8 dunia.

Baca Juga: Biodata Greysia Polli, Pebulutangkis Indonesia yang Raih Medali Emas Pertama di Olimpiade Tokyo 2020

Lalu siapakah sosok Greysia Polii, berikut rangkuman SerangNews.com yang dikutip dari berbagai sumber.

Greysia Polii lahir di Jakarta, 11 Agustus 1987.

Dia diketahui sebentar lagi akan merayakan ulangtahunnya ke-34.

Untuk masalah pernikahan, Greysia mengakhiri masa lajang pada Desember 2020.

Pria beruntung yang mendapatkannya sebagai pasangan hidup adalah Felix Djimin, seorang pengusaha bisnis perhiasan.

Lahir sebagai anak ketiga dari lima bersaudara dan sempat tinggal di Manado. Bakat bulutangkis Greysia Polii terlihat sejak kecil.

Baca Juga: Greysia dan Apriyani Raih Medali Emas Olimpiade Tokyo 2020, Komika Ernest Prakasa Bangga dan Terharu

Melihat potensi anaknya, sang ibu memutuskan pindah ke Jakarta agar karir Gresyia Polii di bulutangkis bisa semakin gemilang.

Kemudian Greysia Polii masuk ke pelatnas pada 2003. Saat itu dirinya dilatih langsung oleh Richard Maniaky dan Aryono Miranat.

Beberapa kali dirinya berganti pasangan mulai dari Heni Budiman, Vita Marissa, Nitya Krishinda Maheswari, Jo Novita, Meilina Jauhari, dan kini bersama Apriyani Rahayu.

Greysia berkesempatan membela Indonesia pertama kali saat tampil di Piala Uber 2004 yang berpasangan dengan Jo Novita.

Kejuaran nasional pada 2003 hingga kejuaraan internasional pernah diraih Greysia Polii dan menjadi bukti kesuksesannya di bulutangkis.

Baca Juga: Dapat Medali Emas, Arief Muhammad Penuhi Janji Beri Cabang Baso Aci Akang untuk Greysia Polii-Apriyani Rahayu

Saat berpasangan dengan Apriyani Rahayu, Greysia Polii berhasil meraih gelar juara pada French Open (2017), India Open (2018), Thailand Open (2018), dan beberapa kali meraih runner up dan peringkat ketiga.

Sebelumnya kisah mengharukan dibagikan oleh Greysia Polii.

Atlet bulutangkis Indonesia ini sempat mengalami masa-masa sulit mulai dari diskualifikasi di Olimpiade London 2012 hingga pasangan mainnya, Nitya Krishinda Maheswari memutuskan pensiun akibat cedera parah selepas Olimpiade Rio 2016.

Akibat kejadian itu, Greysia Polii sempat ingin gantung sepatu ikuti seniornya.

Namun kemudian Apriyani Rahayu datang. Dan berdua memenangi Korea Open, Thailand Open bersamanya.

Greysia Polii juga mempunyai dan aktif di media sosial salah satunya Instagram. Akun Instagramnya adalah @greyspolii.

Itulah update profil, karier, IG Greysia Polii, pebulutangkis ganda putri Indonesia raih emas di Olimpiade Tokyo 2020.***

Editor: Ken Supriyono

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah