Akuisisi Persis Solo, Kaesang Jadi Bos dengan Saham 40 Persen, Berjanji Datangkan Banyak Sponsor

- 20 Maret 2021, 17:30 WIB
Kaesang Pangarep bergabung menjadi pemilik Persis Solo, janjikan banyak sponsor.*
Kaesang Pangarep bergabung menjadi pemilik Persis Solo, janjikan banyak sponsor.* /Tangkapan layar Instagram @persisofficial

SERANG NEWS - Klub sepakbola yang berlaga di Liga 2 Persis Solo Resmi memiliki pemilik baru.

Klub yang bermarkas di Stadion Manahan Solo itu akan dipimpin oleh Kaesang Pangarep sebagai Direktur Utama.

Kaesang yang juga merupakan putra dari Presiden Jokowi ini mengakuisisi saham Persis Solo sebanyak 40 persen.

Sementara itu, Kevin Nugroho menguasai 30 persen dan Erick Thohir sebanyak 20 persen. Sisanya dimiliki oleh para pemilik dan klub Internal.

Baca Juga: Perkenalkan Pemilik Baru Persis Solo, Gibran: Saya Akan Sering Ganggu Erick Thohir 

Baca Juga: Anak Presiden Jokowi Kaesang Pangarep Resmi jadi Pemilik Baru Persis Solo

Dalam proses pengenalan yang dilaksanakan di Stadion Manahan Solo Sabtu 20 Maret 2021, Kaesang berjanji akan mendatangkan banyak sponsor.

Dirinya juga meminta kepada para suporter Persis Solo untuk terus mendukung karena untuk saat ini pihaknya sudah mendatangkan beberapa sponsor.

"Apapun sponsornya didukung,
Karena kita harus bersinergi dengan perusahaan supaya Persis Solo bisa beli pemain bagus dan menjalankan kompetisi internal untuk menyerap potensi lokal," tuturnya.

Halaman:

Editor: Kiki

Sumber: YouTube Sobat Dosen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x