Tiket Online Badminton Habis, Ini Cara Dapatkan Tiket Indonesia Masters dan Open 2022 Secara Langsung

31 Mei 2022, 18:48 WIB
Tiket Online Habis, Ini Cara Dapatkan Tiket Nonton Indonesia Masters dan Open 2022 Secara Langsung. /Instagram/@badminton.ina/

SERANG NEWS – Animo pecinta badminton untuk menyaksikan Indonesia Masters dan Open 2022 begitu tinggi.

Belum lama dibuka, penjualan tiket Indonesia Masters dan Open 2022 langsung ludes terjual. Namun panitia masih melayani penjualan tiket secara langsung.

Turnamen badminton Indonesia Masters dan Open 2022 akan dilangsungkan secara beruntun di Istora Senayan Jakarta.

Daihatsu Indonesia Masters akan dimulai pada 7-12 Juni 2022. Sedangkan Indonesia Open mulai 14-19 Juni 2022.

Baca Juga: Indonesia Masters dan Open 2022 Disiarkan TV Apa? Ini Jadwal dan Hak Siar TV Badminton Indonesia

Berikut adalah harga tiket Indonesia Masters 2022 yang dilansir dari laman Instagram @badminton.ina:

Day 1 - VIP Presale: 150.000, VIP Normal: 200.000, Presale Reguler: 90.000, Reguler Normal: 110.000

Day 2 - VIP Presale: 150.000, VIP Normal: 200.000, Presale Reguler: 90.000, Reguler Normal: 110.000

Day 3 - VIP Presale: 260.000, VIP Normal: 350.000, Presale Reguler: 145.000, Reguler Normal: 110.000

Baca Juga: Debut Perdana di All England 2022, Bagas/Fikri Langsung Lolos Final, Kejutan Kalahkan Minions dan Juara Dunia

Day 4 (Perempat Final) - VIP Presale: 410.000, VIP Normal: 400.000, Presale Reguler: 210.000, Reguler Normal: 250.000

Day 5 (Semifinal) - VIP Presale: 700.000, VIP Normal: 800.000, Presale Reguler: 320.000, Reguler Normal: 350.000

Day 6 - (Final) VIP Presale: 800.000, VIP Normal: 990.000, Presale Reguler: 410.000, Reguler Normal: 450.000.

Badminton Lovers sudah bisa memesan tiket pertandingan melalui laman pbsi.id atau di LINK WNI  LINK WNA  mulai hari ini, Kamis 28 April 2022, pukul 15.00 WIB.

Baca Juga: Gen Juara Bilqis Prasista dan Kebangkitan Bulutangkis Putri Indonesia Pasca Era Susi Susanti

Berikut daftar harga tiket turnamen BWF Super 1000 Indonesia Open 2022 pada 14-19 Juni:

Kategori VIP Babak 32 besar (14-15 Juni): Pre-sale Rp175.000, Normal Rp225.000

Babak 16 besar (16 Juni): Pre-sale Rp350.000, Normal Rp400.000

Babak perempat final (17 Juni): Pre-sale Rp650.000, Normal Rp800.000

Babak semifinal (18 Juni): Pre-sale Rp1.000.000, Normal Rp1.150.000

Babak final (19 Juni): Pre-sale Rp1.250.000, Normal Rp1.500.000

Baca Juga: Hasil Final SEA Games 2021: Ganda Putri Indonesia Apriyani Rahayu/Fadia Silva Sukses Sumbang Emas

Kategori I

Babak 32 besar (14-15 Juni): Pre-sale Rp125.000, Normal Rp175.000

Babak 16 besar (16 Juni):Pre-sale Rp200.000, Normal Rp250.000

Babak perempat final (17 Juni): Pre-sale Rp450.000, Normal Rp500.000

Babak semifinal (18 Juni): Pre-sale Rp600.000, Normal Rp650.000

Babak final (19 Juni): Pre-sale Rp750.000, Normal Rp900.000

Baca Juga: Waduh, Gara-gara Daniel Marthin, Bendera Singapura dan Vietnam di SEA Games Hampir saja Dibuat Rusak

Kategori II

Babak 32 besar (14-15 Juni): Pre-sale Rp90.000, Normal Rp100.000

Babak 16 besar (16 Juni): Pre-sale Rp145.000, Normal Rp175.000

Babak perempat final (17 Juni): Pre-sale Rp310.000, Normal Rp350.000

Babak semifinal (18 Juni): Pre-sale Rp370.000, Normal Rp400.000

Babak final (19 Juni): Pre-sale Rp410.000, Normal Rp450.000

Baca Juga: Bertahan 76 Menit Greysia/Apriyani Kecewa Diusir dari BWF World Tour Finals 2021, Chiharu Shida Ketawa Jahat

Para pecinta badminton lovers dapat membeli tiketnya secara online melalui web PBSI dan loket.com dalam waktu 6 jam mulai Kamis pukul 12.00 siang.

Pihak PBSI telah mengalokasikan tiket untuk penonton sebanyak 70 persen dari kapasitas Istora.

“Setelah dibuka kemarin jam 12 siang melalui penjualan online di web PBSI dan Loket.com, dalam waktu 16 jam semua tiket di semua kategori dan semua hari sudah habis terjual," ucap Kabid Humas dan Media PP PBSI Broto Happy dikutip SerangNews.com dari ANTARA, Selasa 31 Mei 2021.

Namun demikan, panitia penyelenggara masih akan menjual tiket pertandingan secara langsung saat hari pertandingan dengan besaran kuota 10 persen.

“Penjualan tiket secara langsung juga akan dilakukan pada Indonesia Masters yang lebih dulu dilaksanakan,” kata Broto.***

Editor: Ken Supriyono

Sumber: PBSI ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler