Pamer Jersey Klub Elite Italia, Raffi Ahmad Akuisi US Lecce?

27 Mei 2022, 21:21 WIB
Pamer Jersey Klub Elite Italia, Raffi Ahmad Akuisi US Lecce? /Tangkap Layar /Kolase Instagram /@raffinagita1717/


SERANG NEWS - Pemilik klub RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad dan keluarga diketahui sedang mengunjungi Negeri Pizza, Italia.

Rumor yang berhembus kencang, Sultan Andara tersebut akan mengakuisisi atau membeli saham salah satu klub Italia yang baru saja promosi ke Serie A Italia, yaitu US Lecce.

Hal itu diketahui dari beberapa unggahan inatastory video dan foto yang menunjukan dirinya bersama keluarga sedang terbang ke Lecce.

Tak hanya itu, ayah dari Rafathar Malik Ahmad itu memamerkan fotonya yang sedang memegang Jersey klub US Lecce dengan namanya bernomor punggung 62. 

Baca Juga: Yuk Ikutan, Arema FC Gelar Sayembara Desain Training Center Total Hadiah Rp100 Juta

"Yesss ... Done !!! @uslecce" tulis Raffi Ahmad yang dikutip SerangNews dari Instagram @raffinagita1717.

Dalam salah satu unggahannya, diketahui bukan hanya dirinya orang Indonesia yang terbang hadir di Atadion Via Del Mare.

Alvin Sariaatmadja yang merupakan pengusaha asal Indonesia menjadi bagian dalam pembelian saham klub asal kota Lecce tersebut.

Lebih meyakinkan lagi, Rafi Ahmad dan Alvin melakukan sesi foto beserta para petinggi klub US Lecce dengan memegang Jersey bertuliskan namanya masing-masing. 

Baca Juga: Jordi Amat dan Sandy Walsh Gabung Pemusatan Latihan di Bandung, Sinyal Perkuat Timnas Kualifikasi Piala Asia

Dalam foto tersebut, suami dari Nagita Slavina itu menandai akun Instagram masing-masing pembesar klub tersebut.

Beberapa diantaranya adalah presiden klub Saverio Sticchi Damiani dan wakil presiden Corrado Liguori.

Selain itu, hadir dalam foto tersebut pengusaha Italia yang juga dewan direksi klub Leeds United di Liga Premier Inggris. 

Baca Juga: Jelang Final Liga Champions Real Madrid vs Liverpool: Ini Head to Head Keduanya

Selain orang-orang penting dalam klub Serie A Italia tersebut. Raffi juga membagikan video dirinya bersama salah satu pemain US Lecce, yaitu Masimmo Coda.

Hal tersebut sontak membuat warganet bertanya-tanya apakah Sultan Andara itu telah resmi mengakuisisi klub kasta tertinggi Liga Italia tersebut.

Rekan bisnis Raffi Ahmad, Gilang Juragan 99 yang juga pemilik Arema FC ikut berkomentar terkait yang dilakukan rekannya tersebut.

"Raffi beli @uslecce @raffinagita1717 Ampun Bosku" tulis Gilang dalam instastory akun @juragan_99

Sampai saat ini, belum ada konfirmasi resmi dari Raffi Ahmad terkait hal tersebut.***

Editor: Kiki

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler