Indonesia U-23 Tak Diperkuat Asnawi Mangkualam Jelang Kontra Thailand U-23, Ini Alasannya

18 Mei 2022, 17:19 WIB
Asnawi Mangkualam dipastikan absen membela Timnas Indonesia di laga semifinal SEA Games 2021 melawan Thailand. /instagram.com/@asnawi_bhr/

SERANG NEWS - Asnawi Mangkualam dipastikan absen kala Timnas Indonesia U-23 berhadapan dengan Thailand U-23 di semifinal sepak bola SEA Games Vietnam 2021.

Timnas Indonesia U-23 berhasil merebut tiket semifinal setelah keluar sebgai runner up grup A di bawah Vietnam U-23 yang menjadi juara grup.

Sementara itu, Thailand U-23 keluar sebagai juara grup B diikuti oleh Malaysia sebagai runner up grup.

Pertandingan antara Timnas Indonesia U-23 vs Thailand U-23 akan berlangsung pada Kamis, 19 Mei 2022 di Thien Truong Stadium, Nam Dinh, Vietnam.

Di pertandingan terakhir babak penyisihan grup A, Garuda Muda berhasil taklukan perlawanan Myanmar U-23 dengan skor 3-1.

Baca Juga: Sempat Dianggap Beban, Marc Klok Tercatat Sebagai Top Successful Passes Timnas Indonesia

Baca Juga: Shin Tae-yong Wanti-wanti Timnas Indonesia U-23 Jelang Bertemu Thailand di Semifinal SEA Games 2021

Gol tersebut masing-masing disumbang oleh Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman dan Marselino Ferdinand.

Sementara itu, gol hiburan Myanmar U-23 di dapat oleh Win Naing Tun pada babak kedua.

Dengan hasil tersebut, Anak asuh Shin Tae Yong mengemas tiga kemenangan dan satu kekalahan dari empat pertandingan.

Di kubu Thailand U-23, anak asuh Mano Polking mampu taklukan Laos U-23 debgan skor tipis 1-0.

Kemenangan tersebut Thailand dapatkan dari skema gol bunuh diri yang dilakukan bek Laos U-23.

Sebagaimana diketahui, Mano Polking menurunkan pemain lapis keduanya untuk melakoni pertandingan terakhir babak penyisihan grup B melawan Laos U-23.

Pada pertandingan semifinal yang akan berlangsung Kamis, 19 Mei 2022, pasukan Garuda Muda dipastikan tidak akan diperkuat bek kanan andalannya, Asnawi Mangkualam.

Shin Tae Yong menyebut bahwa Asnawi tidak akan turun ketika Indonesia U-23 berjumpa dengan Thailand U-23 karena akumulasi kartu kuning.

"Jadi untuk Asnawi tidak bisa dimainkan karena akumulasi kartu kuning," ucap Shin Tae-yong dikutip SerangNews.com dari Antara.

Baca Juga: 3 Kabar Baik untuk Masa Depan Timnas Indonesia, Kedatangan Elkan Baggot dan Dua Pemain Internasional?

Dua kartu kuning pemain Ansan Greener itu didapat ketika melawan Filipina di matchday ketiga dan Myanmar di matchday keempat.

Pelatih asal Korea Selatan itu kemungkinan besar akan menggunakan jasa Ilham Rio Fahmi untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Asnawi Mangkualam di sisi kanan.

Ilham Rio akan bersama dengan Facruddin, Rizky Ridho dan Alfeandra Dewangga untuk menjaga benteng terakhir pertahanan Tim Merah Putih.

Tak hahya itu, Pelatih berusia 52 tahun itu berpesan agar anak asuhnya tetap fokus pada pertandingan melawan Thailand. Pasalnya, Thailand merupakan salah satu tim terbaik di Asia Tenggara saat ini.

"Untuk lawan Thailand kami memang harus benar-benar fokus pada pertandingan karena Thailand ini salah satu tim terbaik di Asia Tenggara," ujar Shin Tae Yong.***

Editor: Muh Iqbal Zikri

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler