Robert Alberts Bersuara Kondisi Krisis Pemain Skuad Persib Bandung Jelang Lawan Bhayangkara FC

4 Februari 2022, 23:12 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts. /Persib

SERANG NEWS - Krisis pemain masih mendekap Persib Bandung jelang laga lawan Bhayangkara FC.

Pertandingan Persib vs Bhayangkara FC akan dilangsungkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Minggu 6 Januari 2022.

Namun saat ini Persib masih kehilangan sebagai besar pemainnya akibat terpapar Covid-19.

Kondisi membuat Persib harus berjuang lebih keras. Apalagi mereka juga memiliki target bisa mendapatkan juara Liga 1 musim ini.

Baca Juga: Jadwal Terbaru Bola Liga 1 ke-23: Persib vs Bhayangkara FC, Arema vs Persija dan Persebaya vs Persipura

Menyoal hal ini, Pelatih Persib Robert Alberts angkat bicara soal kondisi timnya dan yang harus dipersiapkan untuk tetap melanjutkan perjuangan di Liga 1.

Robert mengaku terus melakukan diskusi dengan tim pelatih dan pemain untuk melakukan penyesuaian dengan kondisi yang ada.

"Kami mempertimbangkan soal ketersediaan lapangan, penundaan pertandingan, ketersediaan pemain dan soal risiko paparan terhadap pemain dan orang lain dalam menyusun program latihan," katanya dikutip dari laman resmi Persib, Jumat 4 Februari 2022.

Baca Juga: Bruno Cantanhede dan David da Silva Kembali, Persib Mengaku Kesulitan Hadapi Badai Covid-19

Ia mengaku dalam seminggu terakhir menghadapi situasi yang sulit. Karena itu harus berfikir keras untuk menyiasatinya.

"Jadi, dalam satu setengah minggu terakhir ini sudah berjalan sangat sulit. Kami harus berimprovisasi untuk menjaga pemain tetap bugar dan aman untuk lainnya,” kata Robert.

Pelatih asal Belanda ini menegaskan, program yang disusun bersama tim pelatih akan selalu mengedepankan keselamatan dan kesehatan.

Baca Juga: Dear PT LIB Ini Harapan Penggemar Persib Bandung untuk Liga 1 Usai Banyak yang Terpapar Covid-19

Prinsip utama, lanjut Robert, yang jadi pegangan dalam implementasi kegiatan tim. Baginya, kemanusiaan, keselamatan, kesehatan menjadi hal utama.

“Terpenting adalah pemain selamat dan sehat. Itu semua yang selalu menjadi prioritas kami. Apa yang telah terjadi pada kami, telah melalui prosedur terbaik agar semua orang tetap sehat,” ucapnya.

Diektahui Persib kehilangan 18 pemainnya karena harus menjalani karantina akibat terpapar Covid-19.

Kondisi itu membuat pertandingan Persib vs PSM Makassar pada laga ke-22 Liga 1 harus ditunda.

Imbansnya, Persib Bandung yang sempat menduduki posisi dua klasemen Liga 1 harus rela turun ke peringkat lima.***

Editor: Ken Supriyono

Sumber: Persib

Tags

Terkini

Terpopuler